You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
61 UKM Berpartisipasi di Bazar Jakpreuner Festival Kampung Sukapura
....
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Festival Kampung Sukapura Dimeriahkan Bazar dan Seni Betawi

Aneka seni hiburan Betawi dan bazar UKM, memeriahkan Festival Kampung Sukapura , Jalan  Terusan Kelapa Hibrida, RW 11 Kelurahan Sukapura, Cilincing, Jakarta Utara. Kegiatan dilaksanakan sejak Sabtu (17/6) hingga Minggu (18/6) malam.

Ini dalam rangka menyambut HUT Jakarta

Bazar yang diikuti 61 pelaku UKM ini menyajikan produk kuliner, fashion dan kriya. Sedangkan  berbagai hiburan budaya Betawi yang ditampilkan antara lain palang pintu, tarian betawi, musik samrah dan karnaval Batik Betawi serta lomba adzan.

Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat (Asminra) Sekko Jakarta Utara, Mohammad Andri, mengapresiasi Festival Kampung Sukapura ini, karena selain bisa mengangkat budaya lokal dalam kemasan hiburan, juga berdampak terhadap perekonomian warga.

Kelurahan Cilangkap Gelar Festival Olahraga Rakyat

"Saya berharap kegiatan ini bisa dikembangkan dan menjadi agenda rutin. Ini dalam rangka menyambut HUT Jakarta," ucapnya, Minggu (18/6).

Apresiasi juga disampaikan anggota DPRD DKI Jakarta, Yusriah Dzinnun. Menurutnya, ini menunjukkan apiknya sinergisitas warga dengan pemerintah dalam menyambut HUT 496 Kota Jakarta.

"Ini merupakan kegiatan perdana yang digelar di Kelurahan Sukapura. Sangat baik karena seluruh warga berkontribusi dan bergembira di sini," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2075 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1255 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1205 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1063 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye971 personDessy Suciati