You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Finalis Abnon Jaktim Akan Kunjungi Tiga Destinasi Wisata
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

Finalis Abnon Jaktim Akan Kunjungi Tiga Destinasi Wisata

Setelah unjuk kemampuan di Gading Festival, Kelapa Gading, akhir pekan kemarin. Rencananya, 30 finalis abang none (Abnon) Jakarta Timur akan menyambangi tiga destinasi wisata, Sabtu (24/6) nanti.

Tidak menutup kemungkinan ada tambahan lokasi kunjungan ke Cibugary Farm

Kepala Suku Dinas Pariwisata Ekonomi Kreatif (Parekraf) Kota Jakarta Timur, Ahmad Ghozali mengatakan, tiga lokasi wisata yang bakal dikunjungi finalis Abnon ini, yaitu Taman Benyamin Sueb, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) dan Kawasan Segitiga Jatinegara yang meliputi Pasar Rawabening, Gereja Koinonia dan Stasiun Jatinegara.

"Tidak menutup kemungkinan ada tambahan lokasi kunjungan ke Cibugary Farm di kawasan Pondok Ranggon, Cipayung," katanya, Rabu (21/6).

Finalis Abnon Jakarta Barat Ikuti Pembekalan dan Pelatihan

Menurut Ghozali, kunjungan ini bertujuan agar para finalis Abnon dapat mengenal lebih jauh tentang destinasi wisata unggulan di Jakarta Timur. Sehingga, nantinya mereka bisa menyebarluaskan keberadaan lokasi wisata ini ke masyarakat luas.  

Setelah kunjungan ini, jelas Ghozali, para finalis Abnon akan mengikuti pemilihan juri tengah dengan melibatkan semua tim dewan juri. Kegiatan ini merupakan  bagian dari materi pembekalan.

Dia menambahkan, pada pekan depan juga akan diadakan malam keakraban. Pada malam keakraban ini, para finalis Abnon diberi kesempatan kumpul bersama orang tua masing-masing.

"Semua kegiatan ini dilakukan sebelum malam final 8 Juli nanti di Krakatau Ballroom TMII,"tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2346 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1285 personTiyo Surya Sakti
  3. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1037 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye987 personTiyo Surya Sakti
  5. PT KBN Perkuat Peran dalam Industri Logistik Terpadu

    access_time01-11-2024 remove_red_eye901 personAldi Geri Lumban Tobing