You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
2.100 Meter Kubik Berhasil Diangkut Dari Kali Ciliwung Kecil
....
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Pengerukan Kali Ciliwung Lama Angkat 2.100 Meter Kubik Lumpur

Sebanyak 2.100 meter kubik lumpur berhasil diangkat dari Kali Ciliwung Lama, Jakarta Pusat. Progres pengerukan secara keseluruhan saat ini telah mencapai 35 persen.

Kepala Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Pusat, Mustajab mengatakan, pengerukan yang dilakukan sejak 2022 lalu ini dimulai dari Pintu Air Manggarai sampai ke hilir rel kereta api di Jalan Gunung Sahari sepanjang 12,2 kilometer dengan mengerahkan delapan unit alat berat.

“Pengerukan kita bagi menjadi lima segmen yaitu segmen Kwitang dengan dua ekskavator, segmen Pejambon dengan tiga unit ekskavator, segmen Pasar Baru dua unit, segmen Jalan Perwira satu unit, dan segmen Gunung Sahari ada satu unit ekskavator," ujarnya, Jumat (14/7).

Pengerukan Kali Ciliwung di Jalan Pejambon Dalam Dikebut

Mustajab menjelaskan, pengerukan yang dilakukan dari hulu hingga ke hilir itu bertujuan agar bisa menampung saat limpahan air besar yang masuk ke Kali Ciliwung Lama.

"Sedimen lumpur ita keruk hingga berkedalaman 2-2,5 meter," terangnya.

Ia berharap, pengerukan ini dapat memperlancar aliran air dan menambah volume air yang masuk. Sehingga, dapat mengurangi genangan di bantaran kali akibat adanya limpasan air.

"Harapan saya terutama rumah-rumah yang berada di bantaran kali tidak tergenang. Masyarakat saa minta untuk sama-sama menjaga untuk tidak buang sampah sembarangan. Sebab endapan sampah dapat memicu pendangkalan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye16136 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3431 personFakhrizal Fakhri
  3. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye2461 personNurito
  4. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1521 personFakhrizal Fakhri
  5. Anggota DPRD DKI Brando Susanto Tutup Usia

    access_time27-04-2025 remove_red_eye1437 personBudhi Firmansyah Surapati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik