You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ketua Komisi D: Kelengkapan Fasilitas Rusun
....
photo doc - Beritajakarta.id

Ketua Komisi D: Kelengkapan Fasilitas Rusun Harus Terpenuhi

Ketua Komisi D Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi DKI Jakarta, Ida Mahmudah meminta Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman melengkapi rusun dengan fasilitas yang menjadi kebutuhan dasar.

Selain listrik, harus diperhatikan betul akses terhadap air bersih

Ida mengatakan, kelengkapan fasilitas tersebut akan menjadi daya tarik dan menunjukkan komitmen Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dalam menyediakan hunian yang layak bagi warga.

"Selain listrik, harus diperhatikan betul akses terhadap air bersih. Kemudian, jalan, tempat ibadah dan pasar atau tempat berbelanja kebutuhan sehari-hari," ujarnya, Jumat (14/7).

Warga Rusun KS Tubun Gelar Lomba Meriahkan HUT Jakarta

Ida menjelaskan, Dinas PRKP bisa berkoordinasi dan bersinergi dengan stakeholder terkait dalam pemenuhan fasilitas bagi penghuni rusun.

"Untuk penyediaan tempat ibadah misalnya, ini bisa bersinergi dengan Baznas Bazis, BUMD maupun swasta melalui program corporate social responsibility," terangnya.

Menurutnya, ketersediaan fasilitas yang memadai ini sangat penting. Sebab, pengembang-pengembang swasta bahkan sangat menjadikan ini sebagai prioritas agar hunian yang dibangun banyak peminat.

"Tidak kalah penting adalah fasilitas pendidikan atau sekolah-sekolah yang mudah dijangkau penghuni rusun. Ini harus menjadi perhatian," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1710 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1637 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik