Saluran di Jalan Gang Mandor 3 Dinormalisasi
Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Jakarta Pusat melakukan normalisasi saluran lingkungan di Jalan Gang Mandor 3, RT 11/05, Kelurahan Pasar Baru, Kecamatan Sawah Besar.
Saat ini progresnya sudah sekitar 62 persen
Kasatpel SDA Kecamatan Sawah Besar, Yusuf Sumardani mengatakan, normalisasi dilakukan di sisi kanan dan kiri sepanjang 140 meter.
"Saluran ini nyaris tidak berfungsi karena adanya kerusakan atau longsor. Kita lakukan normalisasi sejak 26 Juni dan saat ini progresnya
sudah sekitar 62 persen," ujarnya, Selasa (25/7).Normalisasi Saluran di Jalan Poseng III DikebutMenurutnya, normalisasi saluran dilakukan dengan pemasangan U-ditch berukuran 40x60x120 sentimeter.
"Bagian atas saluran juga kita tutup menggunakan plat beton untuk lebih menjaga kebersihannya," terangnya.
Ia menambahkan, dalam normalisasi saluran tersebut dikerahkan sebanyak 15 15 personel. Pengerjaan ditargetkan rampung dalam tiga pekan mendatang.
"Kami berharap setelah dinormalisasi dapat mengembalikan fungsi saluran dan dapat menampung debit air terutama saat hujan," tandasnya.