You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Layanan Publik 3 OPD di Jakut Rampung
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Tiga OPD di Jakut Rampungkan Monev Kinerja Layanan Publik

Tiga organisasi perangkat daerah (OPD) di Jakarta Utara, Kamis (27/7), melakukan penandatangan Berita Acara Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Publik (PEKPPP) 2023. Penandatanganan disaksikan langsung Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Utara, Abdul Khalit.

Pelayanan itu harus bisa beradaptasi dengan perkembangan. 

Abdul Khalit berharap, hasil dari proses monitor dan evaluasi (Monev) yang dilaksanakan sejak 26 Juni ini bisa memotivasi jajarannya untuk lebih meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat.

"Pelayanan itu harus bisa beradaptasi dengan perkembangan. Namun prinsipnya tetap harus memberikan yang terbaik kepada masyarakat," katanya.

TP PKK Jakpus Evaluasi Kinerja dan Pencapaian Semester I Tahun 2023

Adapun OPD yang merampungkan hasil monev 2023 ini, yaitu Suku Dinas Sosial Jakarta Utara, RSUD Koja dan Kecamatan Kelapa Gading.

Kepala Bagian Kepegawaian Ketatalaksanaan dan Pelayanan Publik Setko Administrasi Jakarta Utara, Agus Setiawan menjelaskan, berita acara PEKPPP 2023 ini dilakukan Suku Dinas Sosial berkaitan dengan pelayanan barang. Sedangkan, RSUD Koja dan Kecamatan Kelapa Gading terkait pelayanan jasa serta administrasi.

"Ketiga unit layanan sudah melengkapi bukti dukung dan telah diinput pada Formulir 01, sehingga hari ini dilakukan penandatanganan berita acara," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1425 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pemprov DKI Tetapkan UMSP 2025, Ini Rinciannya

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1328 personFolmer
  3. Operasi Modifikasi Cuaca Efektif Kurangi Curah Hujan di DKI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1257 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1182 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Raih Penghargaan Indeks Reformasi Hukum dari Kementerian Hukum RI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1101 personFolmer