You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dermaga Apung di Pulau Karya Dioperasikan
....
photo Anita Karyati - Beritajakarta.id

Dermaga Apung di Pulau Karya Dioperasikan

Dermaga apung depan pintu masuk Taman Pemakaman Umum (TPU) Pulau Karya, Kepulauan Seribu Utara telah beroperasi. Dengan begitu, akses warga untuk menuju pemakaman akan lebih mudah dan cepat.

Banyak permintaan warga untuk dibuatkan dermaga di depan pintu masuk TPU

Kepala Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Kepulauan Seribu, Leo Amstrong Manalu mengatakan, pengadaan fasilitas dermaga apung ini sebagai tindak lanjut permintaan warga. Mengingat, akses menuju lokasi pemakaman sulit apabila kondisi air laut tengah surut.

Selama ini untuk menuju pemakaman, warga harus masuk melalui bagian timur pelabuhan Pulau Karya yang berjarak sekitar 100 meter dari gerbang TPU.

TPU Pulau Karya Ditata Jadi Lebih Asri

"Banyak permintaan warga untuk dibuatkan dermaga di depan pintu masuk TPU. Kami pun langsung menyiapkan dermaga apung agar aktivitas warga lebih mudah," ujar Leo, Jumat (18/8).

Leo menjelaskan, dermaga apung ini terbuat dari bahan polyethilene dengan type double layer yang memiliki daya dukung beban hingga 640 kilogram per meter persegi. Rakitan kubus yang membentuk dermaga apung diprediksi memiliki panjang 28 meter dengan lebar empat meter.

"Dermaga apung ini sebelumnya berada di Pulau Kelapa. Karena melihat kebutuhan di Pulau Karya lebih bermanfaat, maka kami pindahkan," katanya.

Lurah Pulau Panggang, Muhammad Fakih Burhanudin menyampaikan terima kasih kepada Sudinhub Kepulauan Seribu yang bergerak cepat dalam menindaklanjuti permintaan warga. Bantuan ini tentunya sangat bermanfaat bagi warga ketika ingin berziarah maupun saat mengikuti prosesi pemakaman.

"Kami akan melakukan perawatan terhadap dermaga apung agar bisa terus berfungsi," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye15128 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3204 personFakhrizal Fakhri
  3. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye2345 personNurito
  4. Pramono Ingin Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Internasional

    access_time19-04-2025 remove_red_eye1730 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1394 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik