You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
BNPT-FPKT DKI Cegah Radikalisme Sejak Usia Dini
....
photo Istimewa - Beritajakarta.id

BNPT-FPKT DKI Cegah Radikalisme Sejak Usia Dini

Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) dan Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) DKI Jakarta mendorong anak-anak agar dilibatkan dalam kegiatan kontraradikalisme untuk meningkatkan daya tangkal, sekaligus menumbuhkan nasionalisme.

M enghormati kebhinekaan dalam bingkai persatuan

Kasubdit Afrika dan Asia Pasifik BNPT, Kolonel (TNI) Harianto mengatakan, anak-anak atau usia pelajar rentan terhadap terpaan radikalisme.

"Pemahaman terhadap Pancasila perlu ditanamkan sejak usia dini agar dapat membentuk karakter anak bangsa dengan menghormati kebhinekaan dalam bingkai persatuan," ujarnya, melalui keterangan tertulis, Rabu (13/9).

Warga Kepulauan Seribu Diedukasi Pencegahan Konflik Sosial

Harianto berharap, semangat kebangsaan dan patriotisme melalui nilai-nilai kearifan lokal dapat menangkal paham radikalisme dan mencegah terorisme. Menurutnya, anak-anak pelajar mulai tingkat SD menjadi sasaran utama dalam melakukan kontra radikalisme.

"Alasannya, aksi terorisme mulai mengincar generasi milenial dan Gen Z. Indeks potensi radikalisme cenderung lebih tinggi di kalangan perempuan, urban, generasi muda (Gen Z dan milenial)," ungkap Perwira Menengah TNI Angkatan Udara, abituren Sekolah Perwira Prajurit Karier (Sepa PK) TNI 1998 ini.

Sementara itu, Ketua FKPT DKI Jakarta, Taufan Bakri menyampaikan, penanaman nasionalisme dan patriotisme dapat dilakukan melalui pengenalan lagu-lagu kebangsaan yang syairnya mengajak generasi penerus bangsa mencintai negaranya.

"Seperti lagu Indonesia Pusaka. Lagu ini menceritakan tentang refleksi atas Indonesia, Tanah Air tempat bernaung bangsa Indonesia dan keinginan untuk mewujudkan bela negara dengan segenap jiwa raga," kata Taufan yang juga Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) DKI Jakarta.

Untuk diketahui, sebelumnya telah dilaksanakan acara Salam Anak Indonesia bertema Aku Bangga Menjadi Anak Indonesia di Sekolah Dasar Negeri 05 Manggarai, Jakarta Selatan.

Acara yang dipimpin Ketua Bidang Perempuan dan Anak FKPT DKI Jakarta, Nieke MS itu juga mengadakan lomba Menulis Surat yang ditujukkan kepada anak Indonesia. Diambil 10 surat sebagai pemenang oleh para juri dan dari tiga pemenang teratas, mereka menulis tentang toleransi, keberagaman kearifan lokal, serta keanekaragaman seni budaya Indonesia.

Sekitar 110 peserta didik kelas V dan VI SDN 05 Manggarai, Jakarta Selatan mengikuti acara sejak pagi hingga siang hari. Diawali apel pagi, baris berbaris, sambil meneriakkan yel-yel tentang nasionalisme dan kebangsaan. Termasuk menyanyikan lagu-lagu wajib, seperti Garuda Pancasila yang dibawakan dengan penuh semangat.

Pada akhir kegiatan, para siswa aktif mendengarkan dongeng tentang keberagaman suku di Indonesia dari Dian N. Turut hadir dalam acara ini, antara lain Kepala Sekolah SDN 05 Manggarai, Ribka Mirjam Mahieu dan para guru, sejumlah pengurus FKPT DKI Jakarta, seperti Sekretaris M Rico Sinaga, Bendahara Muhammad Dahlan, Kasatlak Dikdas Kecamatan Tebet, serta Lurah Manggarai.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3658 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1058 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye900 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye895 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye857 personNurito