You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 30 Peserta Ikuti Rakerwil KPA Kepulauan Seribu
.
photo Anita Karyati - Beritajakarta.id

30 Peserta Ikuti Rakerwil KPA Kepulauan Seribu

Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kepulauan Seribu menggelar Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) 2023 di Gedung Mitra Praja Sunter, Jakarta Utara.

Keterlibatan OP D sangat penting untuk menekan penyebaran AIDS

Kegiatan tersebut diikuti 30 peserta dari berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.

Kepala Bagian Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kepulauan Seribu, Purnomo mengatakan, kegiatan ini diadakan untuk menyatukan persepsi sekaligus juga mengevaluasi program penanggulangan dan pencegahan HIV/AIDS di wilayahnya.

KPAP DKI Gelar Rakerda Penanggulangan AIDS 2023

"Dalam kegiatan Rakerwil ini kita juga berkomitmen menekan penyebaran dan mewujudkan ending AIDS 2030 nanti," katanya, Kamis (14/9).

Purnomo berharap, peserta bisa mengikuti secara maksimal kegiatan tersebut agar mendapatkan informasi secara maksimal. Mengingat, upaya menemukan kasus baru HIV/AIDS harus dilakukan dengan cara-cara komprehensif dan berkesinambungan.

"Keterlibatan OPD sangat penting untuk menekan penyebaran AIDS di Kepulauan Seribu," tegasnya.

Sekretaris KPA Kepulauan Seribu, Poltak Munthe menambahkan, kegiatan Rakerwil diadakan untuk mengevaluasi kegiatan pencegahan HIV/AIDS. Berdasarkan data dari Dinas kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta, ada 15 warga pulau yang terindentifikasi kasus ini.

"Melalui kegiatan ini kita bisa membuat peta kerja serta strategi terkait penanggulangan HIV/AIDS," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1213 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1089 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1036 personNurito
  4. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye821 personTiyo Surya Sakti
  5. Heru Harap Transportasi Publik Jakarta Terintegrasi Menyeluruh

    access_time17-09-2024 remove_red_eye769 personBudhi Firmansyah Surapati