You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 13 Mobil Pemadam Atasi Kebakaran di Pulogadung
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

PPSU Kayu Putih Bantu Bersihkan Material Sisa Kebakaran Lapak Barang Bekas

Kelurahan Kayu Putih, Pulogadung, Jakarta Timur, mengerahkan 20 petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) untuk membantu membersihkan puing sisa kebakaran lapak pengepul barang bekasi di Jalan Perintis Kemerdekaan, RT 01/15, Senin (23/10).

Dalam waktu sekitar 2,5 jam api berhasil dipadamkan petugas

Lurah Kayu Putih, Tuti Sugihastuti mengatakan, pihaknya menerjunkan pasukan oranye ke lokasi karena material sisa kebakaran banyak barang berbahan fiber yang mengeras ketika terbakar. Sehingga, sulit untuk diurai dan sebagian masih mengeluarkan asap dari bawahnya.

"Kalau api sih sudah dipadamkan sekitar pukul 03.00 dini hari tadi. Namun, sampai pukul 08.00 ada sisa material terbakar yang masih mengeluarkan asap," kata Tuti.

Ular Sanca 2,5 Meter Dalam Kamar Mandi Warga Diamankan Petugas

Menurut Tuti, lahan yang terbakar ini merupakan milik PT Pulomas Jaya namun dimanfaatkan pihak lain untuk menampung barang-barang bekas.

Kepala Seksi Operasi Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Timur, Gatot Sulaeman menambahkan, peristiwa kebakaran ini terjadi sekitar pukul 00.21 dini hari tadi. Diduga, kebakaran dipicu sampah yang dibakar dan merembet ke tumpukan barang bekas di lahan tersebut.

"Dugaan sementara kebakaran terjadi akibat warga membakar sampah. Kemudian ditinggal begitu saja dalam kondisi api masih menyala, hingga akhirnya terjadi kebakaran besar," beber Gatot.

Untuk memadamkan kobaran api, jelas Gatot, pihaknya mengerahkan 13 unit mobil pemadam dengan 52 personelnya.

"Dalam waktu sekitar 2,5 jam api berhasil dipadamkan petugas. Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa ini," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Jaksel dan Jaktim Diprakirakan Hujan Hari Ini

    access_time30-06-2024 remove_red_eye1141 personFolmer
  2. Jakbar dan Jaksel Bakal Diguyur Hujan Sore Ini

    access_time29-06-2024 remove_red_eye1064 personAnita Karyati
  3. Satgas LH Angkut 56 Ton Sampah dari Kawasan Monas

    access_time02-07-2024 remove_red_eye1050 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Beritajakarta Dapat Penghargaan pada ASEAN+ Youth Environmental Action 2024

    access_time29-06-2024 remove_red_eye870 personNurito
  5. Parkir Liar di Jalan Senopati Ditindak

    access_time02-07-2024 remove_red_eye855 personTiyo Surya Sakti