Kolong Rel Kereta di Jalan Raden Panji Soeroso Dibersihkan
20 personel Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) membersihkan kolong rel kereta api di Jalan Raden Panji Soeroso, RW 02, Gondangdia, Menteng.
Sampah di sana didominasi ranting pohon
Camat Menteng Suprayogie mengatakan, aksi bersih-bersih ini dilakukan spontan mengingat kondisi kawasan tersebut telah kotor dipenuhi banyak ranting pohon.
"Lokasinya berada di RW 02 Gondangdia. Sampah di sana didominasi ranting pohon," ujarnya, Senin (23/10).
Saluran PHB Kelapa Dua Wetan Penuh SampahMenurut Suprayogie, kawasan tersebut merupakan milik PT KAI dengan total luas yang dibersihkan sementara hanya 50 meter persegi. Pihaknya mengerahkan satu unit mobil hilux dalam aksi bersih-bersih ini.
“Setelah dibersihkan, perlu ada koordinasi lanjutan dengan PT KAI,” tuturnya.
Ia menambahkan, pihaknya berencana mengerahkan aparatur dari dua kelurahan untuk menuntaskan pembersihan di lokasi.
“Semoga dengan aksi bersih-bersih ini kawasan sekitar makin bersih dan tertata," tandasnya.