You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudin Bina Marga Jaksel Pasang 278 Tiang Lampu PJU di Tiga Kecamatan
....
photo Tiyo Surya Sakti - Beritajakarta.id

Sudin Bina Marga Jaksel Pasang 278 Tiang Lampu PJU

Suku Dinas Bina Marga Jakarta Selatan memasang ratusan tiang lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) di tiga wilayah kecamatan.

Kita ganti tiang yang lama dengan tiang baru

Kepala Seksi Prasarana Sarana Utilitas Kota Penerangan Jalan Umum (PSUKPJU) Suku Dinas Bina Marga Jakarta Selatan, Keli Widiarto mengatakan, pemasangan tiang lampu PJU ini dalam rangka mendukung pencahayaan di jalan maupun trotoar yang baru selesai dibangun. 

"Kita ganti tiang yang lama dengan tiang baru. Tiang yang baru kita bikin konsep antik berhiaskan ornamen gigi balang," ujarnya, Rabu (1/11). 

180 Lampu PJU Dipasang di Kramat Jati

Keli menjelaskan, pergantian tiang lampu PJU dikerjakan di tiga kecamatan yang terdiri dari Pesanggrahan, Tebet dan Kebayoran Baru.

Pihaknya menggunakan tiang cabang satu, cabang dua, cabang dua gendong dan cabang empat dengan ketinggian empat sampai sembilan meter. 

"Untuk tempat lampunya kita memakai tipe andong dengan jenis lampu LED 60-90 watt," terangnya.

Ia merinci, sejak Agustus hingga Oktober 2023, pihaknya tercatat telah memasang 278 tiang lampu PJU di tiga kecamatan ini dengan rincian 65 tiang di Pesanggrahan, 122 tiang di Tebet dan 91 tiang di Kebayoran Baru.

"Semoga apa yang kita lakukan ini dapat membuat Jakarta Selatan semakin indah dan nyaman," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Mudik Gratis 2025 Dibuka Besok, Simak Informasi Lengkapnya

    access_time06-03-2025 remove_red_eye13976 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Gubernur Buka Puasa Bersama Warga Kebon Singkong

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1447 personNurito
  3. Wali Kota Jakut Resmikan JAK Penghubung Semper dan Sukapura

    access_time10-03-2025 remove_red_eye992 personAnita Karyati
  4. PKL dan Parkir Liar di Cempaka Putih Ditertibkan

    access_time10-03-2025 remove_red_eye858 personFolmer
  5. Cegah Banjir, Pramono Dukung Pembatasan Pembangunan Vila di Puncak

    access_time11-03-2025 remove_red_eye822 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik