You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DKI Jakarta Bertekad Pertahankan Juara Umum POMNas di Kalsel
.
photo Mochamad Tresna Suheryanto - Beritajakarta.id

DKI Jakarta Bertekad Pertahankan Juara Umum POMNas di Kalsel

Provinsi DKI Jakarta mengirim kontingen sebanyak 450 orang pada Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNas) XVIII yang akan diselenggarakan di Banjarmasin dan Banjarbaru, Kalimantan Selatan (Kalsel) mulai 12 sampai 22 November 2023.

DKI Jakarta punya target mempertahankan gelar juara umum

450 orang yang terdiri dari 248 Atlet, 37 Pelatih, 37 Asisten Pelatih, enam Pelatih Fisik, 19 Manajer, empat Sport Analysis, satu Fisioterapi, delapan Masseur, tiga Psikolog, dua Dokter Olahraga dan 85 Ofisial.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) DKI Jakarta, Andri Yansyah mengatakan, POMNas merupakan event olahraga nasional yang digelar setiap dua tahun sekali dan diikuti oleh atlet mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia.

Atlet dan Pelatih DKI di Popnas 2023 Ikuti Character Building

POMNas XVIII Tahun 2023 mempertandingkan 16 cabang olahraga yaitu, Atletik, Bola Basket, Bulutangkis, Bola Voli Pasir, Bridge, Catur, Futsal, Gulat, Karate, Kempo, Panjat Tebing, Pencak Silat, Renang, Sepak Takraw, Taekwondo dan Tenis Lapangan.

“Dari 17 kali pelaksanaan POMNas, Provinsi DKI Jakarta selalu menjadi juara umum. Pada tahun 2023 ini, Provinsi DKI Jakarta punya target mempertahankan gelar juara umum,” ujar Andri, Rabu (8/11).

Andri menjelaskan, kontingen POMNas Provinsi DKI Jakarta tahun 2023 dibentuk melalui beberapa tahapan seleksi salah satunya adalah dari event kejuaraan seperti invitasi cabang olahraga, pekan olahraga mahasiswa provinsi dan Pesta Olahraga.

Event olahraga tersebut terselenggara dari kolaborasi antara Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi DKI Jakarta, BAPOMI, Universitas Negeri Jakarta, Pengprov Cabang Olahraga serta Pengurus Pusat dan Pengurus Besar Cabang Olahraga.

Dia menambahkan, atlet yang tergabung dalam kontingen POMNas Provinsi DKI Jakarta berasal dari 33 Universitas dan Perguruan Tinggi Negeri maupun Swasta yang ada di DKI Jakarta.

“POMNas XVIII Tahun 2023 akan mempertandingkan 209 nomor pertandingan dengan 178 nomor pertandingan atau 85,17 persen akan diikuti oleh para atlet dari kontingen Provinsi DKI Jakarta dan target medali emas sebanyak 66 medali atau 37,08 persen,” tandas Andri.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3663 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1064 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye913 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye908 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye876 personNurito