You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Turap Saluran Air Jalan Pelepah Raya Diperbaiki
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Turap Saluran Air Jalan Pelepah Raya Diperbaiki

Satgas Sumber Daya Air (SDA) Kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utara, memperbaiki turap saluran air yang miring dan ambrol di Jalan Pelepah Raya, RW 15 Kelurahan Kelapa Gading Timur. Perbaiakn dilakukan sejak Kamis (2/11) dan ditarget selesai akhir Desember nanti.

kita targetkan rampung akhir Desember nanti

Kepala Satuan Pelaksana (Satpel) SDA Kecamatan Kelapa Gading, Cotrin Indarwati mengatakan, saluran yang yang turapnya diperbaiki ini memiliki panjang sekitar 103 meter dengan lebar 60 sentimeter dan tinggi 140 sentimeter.    

"Perbaikan dilakukan 11 personel satgas setiap hari, sejak awal November lalu," ujanrya, Selasa (14/11).  

Perbaikan Turap Kali IKIP Capai 95 Persen

Dia mengungkapkan, teknis pengerjaan dilakukan dengan melakukan pembongkaran bagian turap yang mengalami kerusakan terlebih dahulu. Setelahnya, dilakukan pembangunan ulang menggunakan material seperti batu belah, pasir pasang, ram besi dan semen.

"Kalau tidak ada kendala lapangan, pekerjaan kita targetkan rampung akhir Desember nanti," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1437 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pemprov DKI Tetapkan UMSP 2025, Ini Rinciannya

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1349 personFolmer
  3. Operasi Modifikasi Cuaca Efektif Kurangi Curah Hujan di DKI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1268 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1210 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Raih Penghargaan Indeks Reformasi Hukum dari Kementerian Hukum RI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1111 personFolmer