You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ratusan Peserta Ikuti Kajian Muslimah di Grha Ali Sadikin Balai Kota
....
photo Anita Karyati - Beritajakarta.id

250 Peserta Ikut Kajian Muslimah di Grha Ali Sadikin

Sebanyak 250 peserta terdiri dari ASN, PJLP dan pegawai di lingkungan Balai Kota, mengikuti kajian bertajuk Rumah Tangga Anti Rungkad yang digelar Kajian Muslimah Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (15/12) di Ruang Serba Guna lantai 22 Gedung Grha Ali Sadikin.

Menghadirkan ustazah ternama Dede Rosidah yang lebih dikenal Mamah Dedeh,

Ketua Kajian Muslimah Balai Kota DKI Jakarta, Nunuk Mumtazah mengatakan, tema yang diambil hari ini menyesuaikan dengan keseharian para ibu rumah tangga, tujuanya agar keluarga mereka selalu diberikan keberkahan, kebahagian, dan ketentraman.

"Alhamdulillah, kajian hari ini disambut antusias muslimah yang ada di Balaikota. Karena hari ini spesial edisi akhir tahun, kami menghadirkan ustazah ternama Dede Rosidah yang lebih dikenal Mamah Dedeh," kata Nunuk.

Kajian Perawatan Kulit dan Rambut Digelar di Balai Kota

Nunuk menjelaskan, kajian muslimah ini rutin digelar setiap Jumat secara hybrid mulai dari pukul 11.30-12.30. Dengan berbagai tema yang diusung setiap pertemuan, supaya sahabat muslimah dapat lebih meningkatkan iman dan taqwa, serta kesejukan hati.

Ia mengharapkan, kedepan kajian muslimah ini bisa lebih diminati peserta, mungkin dengan menghadirkan tokoh muslimah dan ustazah ternama, berpengalaman dan berpengetahuan.

"Insya Allah, setiap Jumat kami hadirkan narasumber yang setara Mamah Dedeh, sesuai dengan tema yang diusung, supaya kedepan banyak yang hadir," harapnya.

Dalam ceramahnya, Ustazah Mama Dedeh menyampaikan, dalam rumah tangga harus berpegang dengan prinsip tahabub saling mencintai, taawun saling menolong, tatsawul saling bermusyawarah dan tafi saling memaafkan. Tujuannya, untuk mewujudkan keluarga yang sakinah mawadah dan waramah (samawa).

"Rumah tangga itu milik suami dan istri, jadi untuk membangun keluarga yang samawa harus saling dikomunikasikan agar tidak terjadi pertengkaran. Apabila ada masalah harus diselesaikan bersama dan dicarikan solusinya. Semoga keluarga kita selalu diberikan keberkahan hingga Jannah," ucapnya.

Salah seorang peserta ASN, Swasti Jatu Damayanti (25), mengaku senang bisa mengikuti kajian Mama Dedeh, banyak ilmu agama yang didapatkan. Khususnya, cara membangun rumah tangga yang baik dan harmonis.

"Saat mendengarkan kajian ini hati terasa tenang dan ilmu berkeluarga bertambah, meskipun saya belum menikah ini sangat penting untuk mempersiapkan diri ke depan,  membangun keluarga yang bahagia dan diridhoi Allah," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Mudik Gratis 2025 Dibuka Besok, Simak Informasi Lengkapnya

    access_time06-03-2025 remove_red_eye14108 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Gubernur Buka Puasa Bersama Warga Kebon Singkong

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1994 personNurito
  3. Transjakarta Bagikan 220 Ribu Produk Gratis di Seluruh Halte BRT

    access_time11-03-2025 remove_red_eye1703 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. PKL dan Parkir Liar di Cempaka Putih Ditertibkan

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1362 personFolmer
  5. Wali Kota Jakut Resmikan JAK Penghubung Semper dan Sukapura

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1095 personAnita Karyati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik