You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
KWT Hijau Daun Pulau Kelapa Dua Panen Sayuran Hidroponik
....
photo Anita Karyati - Beritajakarta.id

KWT Hijau Daun Panen Sayuran Hidroponik

Kelompok Wanita Tani (KWT) Hijau Daun Pulau Kelapa Dua bersama Suku Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Perikanan (KPKP) Kepulauan Seribu memanen sayuran hidroponik jenis kangkung dan pakcoy di Taman Hidroponik RW 05, Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu Utara.

Alhamdulillah, hari ini kita panen tujuh kilogram sayuran

Kepala Seksi Ketahanan Pangan Suku Dinas KPKP Kepulauan Seribu, Parsan mengatakan, kegiatan ini sebagai upaya meningkatkan pemanfaatan pekarangan rumah sebagai sumber pangan dan asupan gizi keluarga. Sayur hidroponik ini telah ditanam dengan masa sekitar satu bulan.

"Alhamdulillah, hari ini kita panen tujuh kilogram sayuran jenis kangkung dan 10 kilogram pakcoy," ujarnya, Kamis (28/12).

Pemkot Jaksel Panen Cabai di Bintaro

Ia mengatakan, hasil yang didapat kelompok tani yang beranggotakan 15 orang ini berkat tekad, kemauan dan semangat kuat untuk mengembangkan pertanian.

"Kami sebagai pegawai pemerintah hanya bertugas mendukung sarana dan prasarana serta melakukan pembinaan," katanya.

Parsan menambahkan, hasil panen sayuran dari dua rak hidroponik ini dibagikan kepada warga dan anggota KWT. Selain kangkung, di Taman Hidroponik ini juga ditanam bayam merah, sawi, cabai dan lainnya

"Kita ingin mendukung program pemerintah dengan berbagi sayuran. Semoga ini dapat memberikan manfaat bagi yang menerima," ucapnya.

Sindi (29), warga RT 02/05, Pulau Kelapa Dua, Sindi (29) mengaku sering menerima bantuan dari kebun KWT. Bantuan ini sangat bermanfaat untuk memenuhi gizi keluarga karena harus membeli sayuran ke daratan.

"Terima kasih kepada kelompok tani telah rutin bagikan sayuran untuk warga sekitar," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1410 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pemprov DKI Tetapkan UMSP 2025, Ini Rinciannya

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1293 personFolmer
  3. Operasi Modifikasi Cuaca Efektif Kurangi Curah Hujan di DKI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1245 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1134 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Raih Penghargaan Indeks Reformasi Hukum dari Kementerian Hukum RI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1091 personFolmer