You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
58 Bangunan Liar di Kayu Putih Dibongkar
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

58 Bangunan Liar di Lahan Perum Bulog Dibongkar

Sebanyak 58 bangunan liar yang berada di lahan milik Perum Bulog Divre DKI Jakarta, di Jalan H Ten, Kayu Putih, Pulogadung, Jakarta Timur dibongkar. Pihak kecamatan Pulogadung menargetkan ke-58 bangunan yang dihuni 200 jiwa itu harus sudah rata dengan tanah pada Senin (3/8) mendatang.

Kita sosialisasikan hari ini langsung ke pemilik bangunan di lokasi agar membongkar sendiri. Mulai tadi pagi sebagian sudah membongkar sendiri

Camat Pulogadung Ahmad Haryadi mengatakan ke-58 bangunan liar itu sudah berdiri sejak 17 tahun silam. Bangunan tersebut dijadikan sebagai tempat penyimpanan barang-barang bekas, mulai dari plastik, besi, seng, dan kayu.

"Kita sosialisasikan hari ini langsung ke pemilik bangunan di lokasi agar membongkar sendiri. Mulai tadi pagi sebagian sudah membongkar sendiri. Petugas kita juga membantu pembongkaran," ujar Haryadi, Jumat (31/7).

Dikatakan, lahan seluas 2,3 hektare itu akan dimanfaakan kembali oleh Perum Bulog. Namun ia juga sudah meminta agar 40 meter persegi di antaranya dijadikan taman. Pihak Perum Bulog sudah menyetujuinya.

Kepala Bidang Administrasi dan Keuangan Perum Bulog Divre DKI Jakarta Pengarean Drajat mengatakan, awalnya lahan tersebut terdapat gudang beras Bulog yang dibangun tahun 1978. Karena tidak ada perawatan, lambat laun bangunan tua itu roboh hingga rata dengan tanah.

"Sejak tahun 2013 lalu, kita sudah sosialisasikan agar pemilik bangunan pergi. Namun mereka tetap membandel. Makanya sekarang kita minta bantuan Muspika untuk penertiban," ujar Drajat.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2234 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1262 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1219 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1071 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye989 personDessy Suciati