You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Pasar Jaya Serahkan Sertifikat PPTU, SIPTU dan SHPTU kepada Pedagang di Pasar Induk Kramat Jati
....
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Pasar Jaya Serahkan Sertifikat PPTU, SIPTU dan SHPTU di Pasar Induk Kramat Jati

Perumda Pasar Jaya melakukan penyerahan dokumen perpanjangan hak pemakaian tempat usaha (PPTU), surat izin pemakaian tempat usaha (SIPTU) dan sertifikat hak pemakaian tempat usaha (SHPTU) pada bangunan U-Shape Blok A Los A-H di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur, Kamis (25/1).

Pedagang yang sudah memproses PPTU, SIPTU, dan SHPTU sudah mencapai 308 tempat usaha

Tercatat, 2.188 tempat usaha yang terdapat di bangunan U-Shape Blok A Los A-H.

Perumda Pasar Jaya Kembali Adakan Program Berangkatkan Umrah

Manajer Hubungan Masyarakat, Agus Lamun mengatakan, ini merupakan langkah strategis yang diambil untuk mendukung kelangsungan usaha dan memperkuat ekosistem bisnis di Pasar Induk Kramat Jati.

Dia menyampaikan, bangunan U-Shape Blok A Los A-H memiliki peran penting sebagai pusat kegiatan perdagangan dan bisnis. Kini, bangunan tersebut telah memperoleh perpanjangan hak pemakaian tempat usaha.

“Pedagang yang sudah memproses PPTU, SIPTU, dan SHPTU sudah mencapai 308 tempat usaha,” ungkapnya.

Agus menjelaskan, proses perpanjangan melibatkan pemerintah, swasta dan para pedagang untuk saling bersinergi.

“Dengan memperoleh dokumen-dokumen ini, diharapkan para pedagang dan Pasar Induk Kramat Jati terus berkembang sebagai pusat perdagangan yang dinamis dan berdaya saing tinggi,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Basahi Jakarta Hari Ini

    access_time26-04-2024 remove_red_eye3506 personAnita Karyati
  2. Personel Gabungan Tangani Ceceran Oli di Jl I Gusti Ngurah Rai

    access_time30-04-2024 remove_red_eye3235 personNurito
  3. Pembangunan LRT Fase 1B Alami Deviasi Positif

    access_time27-04-2024 remove_red_eye2869 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. 37,25 Ton Sampah APK di Jakbar Didaur Ulang

    access_time26-04-2024 remove_red_eye2832 personTP Moan Simanjuntak
  5. 500 Pelajar SDN 07 Sunter Agung Diedukasi Pemilahan Sampah

    access_time26-04-2024 remove_red_eye2819 personAnita Karyati