You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Saluran Air di Jalan Kalibaru Timur Raya Dikuras
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Saluran di Jalan Kalibaru Timur Raya Dikuras

Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Pusat melakukan pengurasan saluran di Jalan Kalibaru Timur Raya RW 05 Kelurahan Bungur, Senen. Ditargetkan, pekerjaan yang dilakukan sejak Kamis (7/3) lalu, ditarget rampung April mendatang.

Lebih dari setengah ketinggian saluran dipenuhi lumpur.

Kepala Satuan Pelaksana (Satpel) SDA Kecamatan Senen, Zulfahmi Baco mengatakan, pengerjaan pengurasan di kawasan tersebut sebagai upaya mengantisipasi genangan di kawasan tersebut, lantaran kondisi eksisting sebagian saluran dipenuhi sedimen lumpur.

"Lebih dari setengah ketinggian saluran dipenuhi lumpur. Kalau tidak segera dikuras potensi memicu genangan," katanya, Senin (18/3).

Pengurasan Saluran Jalan Yusuf Adiwinata Kelar Akhir Maret

Menurut Zulfahmi, pihaknya menerjunkan 14 personel satgas setiap hari untuk melakukan pengurasan saluran yang memiliki lebar 80 sentimeter meter dengan tinggi 90 sentimeter serta panjang 350 meter ini.

"Pengurasan dilakukan secara manual. Progresnya sampai saat ini sekitar 25 persen," tegasnya.

Warga RW 05 Kelurahan Bungur, Dhony Wahyu, mengapresiasi pekerjaan pengurasan di lingkungan permukimannya.

"Memang sedimen lumpurnya sudah tebal. Kami harap bisa segera selesai agar tidak sampai memicu genangan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Jakarta Hari Ini Cerah Berawan Hingga Hujan Ringan

    access_time08-11-2024 remove_red_eye3457 personTiyo Surya Sakti
  2. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2525 personTiyo Surya Sakti
  3. Legislator DPRD DKI Dukung Penyediaan Hunian Layak Terjangkau

    access_time05-11-2024 remove_red_eye903 personDessy Suciati
  4. Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B Raih Rekor MURI

    access_time07-11-2024 remove_red_eye832 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. 381 Pengawas TPS se-Kecamatan Cipayung Dikukuhkan

    access_time03-11-2024 remove_red_eye822 personTiyo Surya Sakti