Kali Semanan Dipenuhi Karung Lumpur
access_time Kamis, 06 Agustus 2015 23:04 WIB
remove_red_eye 4054
person Reporter : Devi Lusianawati
person Editor : Lopi Kasim
Puluhan karung berisi lumpur terlihat memenuhi Kali Semanan, Kalideres, Jakarta Barat. Akibatnya, kondisi kali semakin dangkal dan kering.
Nanti akan kami koordinasikan dengan sudin tata air
Wijen (62), warga RT 08/12, Kelurahan Semanan, Kalideres, Jakarta Barat, mengatakan, karung dikumpulkan di dalam kali lantaran tidak adanya tempat untuk menampung.
"Itu dikumpulkan sama petugas yang mengeruk kali, sudah ada sekitar semingguan," katanya, Kamis (6/8).
Kali Sekretaris Menyempit dan DangkalCamat Kalideres, Yunus Burhan mengatakan, karung berisi hasil pengerukan kali tersebut merupakan kelanjutan pengerjaan pengurasan kali oleh sudin tata air. Pihaknya akan berkoordinasi dengan sudin tata air untuk pengangkutan tumpukan karung tersebut.
"Nanti akan kami koordinasikan dengan sudin tata air," ujar Yunus.