You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Saluran Air di Gang B Jalan Kurnia Dikuras
....
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Saluran Air di Gang B Jalan Kurnia Dikeruk

Pasukan Biru Satuan Pelaksana Sumber Daya Air (Satpel SDA) Kecamatan Koja melakukan pengerukan sedimen lumpur dan sampah di Gang B, Jalan Kurnia, RT 08/17, Kelurahan Tugu Utara, Kecamatan Koja.

Sedimen mencapai sekitar 30 sentimeter

Kepala Satpel SDA Kecamatan Koja, Slamet Riyanto mengatakan, pengerukan ini merupakan bagian dari perawatan rutin berkala untuk mencegah terjadinya pendangkalan saluran.

"Pendangkalan ini rawan memicu terjadinya genangan akibat air di saluran tidak tertampung atau meluap," ujarnya, Rabu (22/5).

Normalisasi Saluran di Jalan Petojo Sabangan XI Rampung

Riyanto menjelaskan, pengerukan sedimen dilakukan di kedua sisi saluran yang memiliki panjang 85 meter dengan lebar 40 sentimeter dan tinggi 50 sentimeter.

"Rata-rata ketebalan sedimen lumpur dan sampahnya mencapai sekitar 30 sentimeter," terangnya.

Menurutnya, dalam pengerjaan pengerukan saluran tersebut dikerahkan sebanyak 10 Pasukan Biru Satpel SDA Kecamatan Koja.

"Saat ini progresnya sudah mencapai 20 persen. Pengerjaan ditargetkan rampung Juni mendatang," bebernya.

Ia berharap, dengan selesainya pengerukan saluran ini akan membuat daya tampung saluran dapat bertambah. Sehingga  bisa menampung air lebih banyak dan meminimalisir genangan di lingkungan itu.

Sementara itu, salah seorang warga RW 17, Kelurahan Tugu Utara, Teguh Khairul (55) menyambut baik pengerukan saluran di Gang B yang dilakukan jajaran Satpel SDA Kecamatan Koja

"Kami sangat mendukung sekali, karena ini dapat meminimalisir terjadinya  genangan. Semoga pengerjaannya segera tuntas," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1567 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1532 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1138 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1099 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1059 personDessy Suciati