You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jakpus Gelar Sosialisasi Penyelenggaraan Kurban Aman dan Sehat
....
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Pemkot Jakpus Gelar Sosialisasi Penyelenggaraan Kurban Aman dan Sehat

Pemerintah Kota Adminsitrasi Jakarta Pusat, Rabu (5/6), menggelar sosialisasi penyelenggaraan kurban aman dan sehat. Kegiatan yang digelar secara hibryd ini diikuti 150 peserta.

Hewan kurban harus aman, sehat, dan layak konsumsi.

Menurut Wakil Wali Kota Jakarta Pusat, Chaidir, kegiatan ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap tahun untuk mengedukasi warga agar pelaksanaan kurban bisa berjalan baik dan sesuai dengan syariat agama.

"Hewan kurban harus aman, sehat, dan layak konsumsi. Sosialisasi ini juga mengedukasi agar prosesnya sesuai ajaran Islam," katanya.

Sudin KPKP Jakut Periksa 2.429 Hewan Kurban

Dilanjutkan Chaidir, kegiatan diikuti perwakilan dari unsur ASN kecamatan, kelurahan, tokoh masyarakat, Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) dan MUI Jakarta Pusat.

Selain mengikuti sosialisai, 50 peserta yang mengikuti kegiatan secara luring juga menerima bantuan terpal berukuran 2 x 5 meter dan pisau potong dari Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) dan Baznas Bazis Jakarta Pusat.  

"Saya berpesan pada masyarakat dalam melaksanakan kurban agar mengikuti standar operasional yang baik dan mengikuti ajaran agama," tegasnya.

Kepala Suku Dinas KPKP Jakarta Pusat, Penty Yunesi Pudyastuti menambahkan, materi yang diberikan dalam sosialisasi ini di antaranya tentang proses pelaksanaan penyembelihan hewan kurban yang tidak mengotori lingkungan, tata cara menyembelih dan kriteria hewan kurban sesuai syariat agama Islam.

"Nanti kami juga akan siapkan tim lakukan pemeriksaan setelah pemotongan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3651 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1052 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye892 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye878 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye838 personNurito