You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Saluran di Gang Burung Dalam Pinangsia Dikuras
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Saluran Air di Jalan Gang Burung Dalam Pinangsia Dikuras

Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Jakarta Barat melakukan pengurasan saluran di Jalan Gang Burung Dalam, Kelurahan Pinangsia, Kecamatan Taman Sari, Rabu (5/6).

Pengurasann saluran air di lokasi menindaklanjuti permintaan warga

Kepala Satpel SDA Kecamatan Taman Sari, Yusuf Kasim menuturkan, pengurasan saluran air dilakukan di RT 02, 03, 08, dan 09, RW 02. Saluran di lokasi berukuran tinggi dan lebar masing-masing 60 sentimeter dengan total panjang mencapai 736 meter.

Pengurasan Saluran di Jalan Kebon Kacang XI Kelar Pekan Depan

“Pengurasann saluran air di lokasi menindaklanjuti permintaan warga karena lumpurnya sudah tebal dan banyak sampah,” ujar Yusuf.

Dikatakan Yusuf, untuk pengurasan saluran air ini, pihaknya mengerahkan 25 personel dan dilakukan secara manual yakni dengan cara para personel masuk melalui bak kontrol kemudian melakukan pengurasan lumpur sedalam 20-25 sentimeter.

“Kami targetkan pengurasan akan rampung hingga satu pekan ke depan,” katanya.

Jafar Cahyadi (43), warga RT 03/02, Kelurahan Pinangsia menyambut baik pengerjaan pengurasan saluran air yang dilakukan Sudin SDA Jakarta Barat.

“Dengan pengurasan, saluran air jadi bersih dan menampung lebih banyak air saat hujan. Lingkungan juga jadi lebih sehat,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4084 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2793 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1778 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1572 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1435 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik