You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jalan Jembatan Dua Barat Dibuat Saluran Baru
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Saluran Air Baru Dibuat di Jalan Jembatan Dua Barat

Suku Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (Sudin PRKP) Jakarta Barat membuat saluran air di Jalan Jembatan Dua Barat, RT 08/10, Kelurahan Angke, Kecamatan Tambora.

Sekarang sudah ada saluran air yang baru

Kepala Sudin PRKP Jakarta Barat, Agus Ruhyat mengatakan, pembuatan saluran air baru di lokasi tersebut dilakukan sepanjang 110 meter, menggunakan u-ditch ukuran lebar 30 sentimeter dan tinggi 40 sentimeter.

“Sebelumnya di lokasi belum ada saluran air. Makanya kami bangun saluran air baru,” ujar Agus, Kamis (13/6).

Perbaikan Saluran di Paseban Dikebut

Diungkapkan Agus, pengerjaan pembuatan saluran air tersebut dikerjakan oleh pihak swasta dan sesuai kontrak dimulai sejak 6 Mei 2024 dan rampung pada 2 Agustus 2024.

“Saat ini progres pengerjaannya sudah mencapai 60 persen. Dengan adanya saluran air ini maka lingkungan jadi lebih tertata rapi,” katanya.

Wira Christian (49), warga setempat menyambut baik dan berterima kasih atas pembuatan saluran air baru di wilayah permukimannya.

“Sekarang sudah ada saluran air yang baru semoga bisa mengatasi genangan serta membuat lingkungan menjadi lebih rapi,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Mengaku Nyaman, Rano Karno Bakal Rutin Naik Angkutan Umum ke Balai Kota

    access_time25-02-2025 remove_red_eye4050 personFolmer
  2. Dinas KPKP Sukses Gelar Sterilisasi Massal Kucing Jalanan

    access_time24-02-2025 remove_red_eye3369 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Alumni Menwa UPNVJ Tanam Mangrove di Hutan Angke Kapuk

    access_time22-02-2025 remove_red_eye2280 personNurito
  4. Pemprov DKI akan Gelar Pasar Pangan Murah di 193 Lokasi

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1588 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Operasi Tertib Trotoar di Jakpus Sasar Tiga Lokasi

    access_time26-02-2025 remove_red_eye1351 personBudhi Firmansyah Surapati