You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Verifikasi Tahap I Gelombang Dua Rampung, KJP Plus Cair Hari Ini
.
photo doc - Beritajakarta.id

Verifikasi Tahap I Gelombang Dua Rampung, KJP Plus Cair Hari Ini

Verifikasi Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus tahap I gelombang dua rampung dan dapat dicairkan, paling cepat Jumat (12/7) sore ini.

"Seluruh penerima KJP Plus tahap I merupakan peserta didik dari golongan kurang mampu yang terverifikasi."

Plt. Kepala Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta, Budi Awaluddin mengatakan, total penerima dana KJP plus tahap I sebanyak 533.649 pelajar. Terdapat dua gelombang pada pencairan KJP Plus tahap I, gelombang pertama terdistribusi 460.143 penerima, sedangkan gelombang kedua sebanyak 73.506 penerima.

Selektif Verifikasi Data, Disdik DKI Pastikan KJP Plus Tepat Sasaran

"Seluruh penerima KJP Plus tahap I merupakan peserta didik dari golongan kurang mampu yang terverifikasi. Kami berkomitmen untuk terus memastikan kucuran dana bantuan sosial pada sektor pendidikan tepat sasaran," ungkapnya.  

Ia menyampaikan, program KJP Plus ini sifatnya dinamis, menyesuaikan kondisi perekonomian masyarakat sehingga jumlah penerima bergerak secara fluktuatif, tergantung status sosial dan pendapatan ekonomi mereka yang akan terus diupdate secara berkala,

"Bagi kalangan tertentu, mungkin nilainya tidak seberapa. Namun, bagi warga miskin dana KJP ini sangat berharga. Ia meminta penggunaannya  dimaksimalkan untuk pendidikan anak, agar masa depan keluarga bisa lebih sejahtera melalui kesuksesan pendidikan anak," tuturnya. .  

Budi menjelaskan, penentuan penerima akan selalu dievaluasi dan diverifikasi dengan melibatkan tim gabungan dari berbagai stakeholder terkait seperti, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Pemberdayaan Perlindungan Anak, dan Pengendalian Penduduk (PPAPP), Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), serta Dinas Sosial (Dinsos) Provinsi DKI Jakarta.

"Kami harap, dana bantuan sosial KJP Plus dapat meningkatkan kualitas SDM warga Jakarta," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye1052 personFolmer
  2. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye1021 personFolmer
  3. Personel Gabungan Turunkan APK Pilkada di Jaktim

    access_time24-11-2024 remove_red_eye992 personNurito
  4. PT JIEP Tanam 2.400 Bibit Pohon Asoka

    access_time23-11-2024 remove_red_eye893 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Sri Haryati Buka Talkshow Jaknaker Expo 2024

    access_time22-11-2024 remove_red_eye872 personNurito