You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
50 Lapak PKL di Pinangsia Ditertibkan Petugas
.
photo Devi Lusianawati - Beritajakarta.id

50 Lapak PKL di Pinangsia Ditertibkan

Sedikitnya 50 lapak pedagang kaki lima (PKL) di sepanjang Jl Pangeran Jayakarta, Pinangsia, Taman Sari ditertibkan petugas, Senin (10/8).

Sudah banyak warga yang mengadukan masalah ini kepada kami

Penertiban dilakukan lantaran selama ini, lapak PKL tersebut berada di trotoar jalan sehingga memicu kemacetan arus lalu lintas.

Camat Taman Sari, Paris Limbong mengatakan, penertiban juga dilakukan untuk menegakan Perda No 8 Tahun 2007 tentang Ketertiban Umum di wilayah Provinsi DKI Jakarta. Terlebih, kata Paris, keberadaan para PKL ini juga dikeluhkan masyarakat.

70 Satpol PP Kembali Tertibkan Tanah Abang

"Sudah banyak warga yang mengadukan masalah ini kepada kami. Para PKL juga sudah mendapatkan imbauan untuk tidak berdagang tapi tidak dihiraukan," ujarnya

Ditambahkan Limbong, sebelum ditertibkan, para PKL di lokasi ini berjualan mulai pukul 17.00 -  24.00. Dalam penertiban kali ini pihaknya mengerahkan 50 personel Satpol PP. Sedangkan sisa penertiban diangkut menggunakan tiga truk Satpol PP.

"Kami akan terus memantau PKL melalui patroli wilayah, jika kami temukan PKL yang berjualan tidak pada tempatnya, segera kami tertibkan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4296 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1841 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1729 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1642 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1618 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik