You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Walkot Jakbar Kick Of Pencanangan PIN di Palmerah
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Wali Kota Jakbar Minta Semua Pihak Sukseskan PIN Polio 2024

Wali Kota Jakarta Barat, Uus Kuswanto secara resmi membuka kick off Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio untuk wilayah Jakarta Barat di TK Tunas Muda IKKT, Jalan Jalan RT 08/02, Kelurahan Palmerah, Kecamatan Palmerah, Selasa (23/7).

"PIN Polio menyasar anak usia 0-7 tahun,"

Pada kesempatan itu, Uus meminta semua pihak untuk mendukung dan menyukseskan PIN Polio 2024.

“Untuk itu kami meminta semua pihak dari tingkat kota sampai dengan kelurahan dan seluruh lapisan masyarakat mendukung dan menyukseskan PIN Polio tahun 2024,” ujar Uus, saat melakukan kick off PIN Polio 2024.

Pemkab Kepulauan Seribu Peringati Pekan Imunisasi Dunia 2024

Kepala Sudin Kesehatan Jakarta Barat, Erizon Safari menambahkan, PIN Polio 2024 dilakukan selama dua putaran. Untuk putaran pertama digelar 23 Juli 2024 hingga sepekan ke depan, ditambah dua pekan untuk sweeping dan dilanjutkan putaran kedua dengan periode kedua.

“PIN Polio menyasar anak usia 0-7 tahun. Setiap anak diberikan dua tetes vaksin polio,” katanya.

Ditambahkan Erizon, PIN Polio tahun 2024 di Jakarta Barat menyasar sekitar 285.000 anak. Untuk pemberian vaksin Polio dilakukan di rumah sakit, puskesmas, sekolah, mal dan posyandu.

“Melalui kegiatan ini diharapkan dapat mencegah dan memutus kasus polio pada anak,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4284 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1707 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1633 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik