You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Rekayasa Lalin Diberlakukan di Jalan Yos Sudarso Segmen Putaran Plumpang
....
photo Anita Karyati - Beritajakarta.id

Rekayasa Lalin Diberlakukan di Jalan Yos Sudarso Segmen Putaran Plumpang

Suku Dinas Perhubungan Jakarta Utara melakukan rekayasa arus lalu lintas (lalin) di Jalan Yos Sudarso segmen putaran Plumpang untuk mengurai kemacetan yang kerap terjadi pada jam sibuk di pagi dan sore hari.

"Mengurai kepadatan kendaraan,"

Kepala Suku Dinas Perhubungan Jakarta Utara, Hendrico Tampubolon mengatakan, rekayasa lalin ini bertujuan memisahkan pergerakan kendaraan dari arah Sunter dan dari arah exit Tol Plumpang yang akan berputar balik ke arah Selatan.

"Jadi rekayasa lalin di Jalan Yos Sudarso ini ada dua segmen, pertama telah kita berlakukan di putaran Mall Artha Gading. Kemudian, saat ini pada segmen putaran Plumpang," ujarnya, Jumat (2/8).

Dishub Rekayasa Lalin Sejumlah Jalan di Kebayoran Baru dan Setiabudi

Hendrico menjelaskan, kendaraan dari exit Tol Plumpang yang akan berputar balik ke arah selatan tidak dapat berputar di putaran Plumpang. Mereka diarahkan ke putaran Polres Metro Jakarta Utara. Sementara, kendaraan dari arah Sunter yang akan berputar balik ke arah Selatan, bisa berputar dari putaran Plumpang.

"Pada rekayasa ini telah kita lakukan pemasangan movable concrete barrier (MCB) sebagai pembatas kendaraan yang keluar dari Tol Plumpang. MCB yang telah kita pasang panjangnya lebih dari 200 meter," terangnya.

Menurutnya, rekayasa lalin ini akan  dievaluasi satu bulan mendatang. Apabila tidak ada kendala dan berjalan optimal, maka rekayasa ini akan dibuat secara permanen.

"Harapan kami rekayasa lalin ini bisa menjadi manfaat yang terbaik buat masyarakat dan dapat mengurai kepadatan kendaraan di kawasan Plumpang," terangnya.

Hendrico mengimbau kepada pengguna jalan untuk dapat menyesuaikan pengaturan arus lalin yang ditetapkan, mematuhi rambu-rambu atau petunjuk lalin.

"Saya minta para pengendara juga  mengikuti arahan petugas di lapangan," ungkapnya.

Sementara itu, salah seorang pengendaraan, Dwi Triangkasa (30) menyambut baik dan setuju dengan adanya rekayasa lalin pada putaran Plumpang tersebut.

"Bagus ya, lebih efektif sehingga kendaraan dari exit Tol Plumpang tidak langsung berputar di putaran Plumpang. Sebelumnya,  jalur ini sering sekali macet," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Jakarta Hari Ini Cerah Berawan Hingga Hujan Ringan

    access_time08-11-2024 remove_red_eye3185 personTiyo Surya Sakti
  2. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2510 personTiyo Surya Sakti
  3. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1230 personDessy Suciati
  4. PT KBN Perkuat Peran dalam Industri Logistik Terpadu

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1022 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Berkomitmen Sediakan Hunian Layak dan Terjangkau

    access_time01-11-2024 remove_red_eye967 personFolmer