You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Tim Proklim DKI Verlap di RW 07 Sukabumi Selatan
....
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Tim Verlap Proklim Sambangi RW 07 Sukabumi Selatan

Tim verifikasi lapangan (Verlap) Program Kampung Iklim (Proklim) tingkat Provinsi DKI Jakarta tahun 2024 menyambangi RW 07, Kelurahan Sukabumi Selatan, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (5/8).

"Kami mengapresiasi kekompakan dan sinergi warga RW 07,"

Ketua Tim, Ria Lantasih menuturkan, kedatangannya pihaknya untuk melakukan verifikasi data dan lapangan terkait kondisi RW 07 Kelurahan Sukabumi Selatan dengan data yang diterima oleh tim.

Pemkot Jakpus Gelar Pembinaan Proklim di RW 03 Menteng

“Jadi tadi kami mencocokan data dan laporan program proklim yang dilaksanakan di RW 07 Sukabumi Selatan,” ujar Ria.

Dikatakan Ria, pengecekan yang dilakukan tim di antaranya, mengecek lingkungan hijau, urban farming, saluran air, kebun toga, taman baca/perpustakaan, rumah sehat, dan bank sampah.

“Kami mengapresiasi kekompakan dan sinergi warga RW 07 Sukabumi Selatan dengan seluruh stakeholder. Mudah-mudahan aksi-aksinya juga sesuai dengan bagian dari indikator-indikator yang ada di program proklim," katanya.

Camat Kebon Jeruk, Naman Setiawan, menambahkan, kawasan RW 07 Sukabumi Selatan selama ini sudah tertata dengan baik dan warganya yang kompak.

“Mudah-mudahan dengan lingkungan yang bersih, tertata rapi dan dengan berbagai program yang dilakukan, RW 07 Sukabumi Selatan bisa terpilih menjadi juara,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wakil Ketua Komisi A Sambut Positif Program Pemutihan Ijazah

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1973 personFakhrizal Fakhri
  2. DPRD DKI Adakan Fit and Proper Test Calon Wali Kota dan Pejabat Tinggi

    access_time02-05-2025 remove_red_eye1601 personFakhrizal Fakhri
  3. Legislator Dorong Perluasan Aturan ASN DKI Gunakan Transportasi Umum

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1408 personFakhrizal Fakhri
  4. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1156 personFakhrizal Fakhri
  5. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1105 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik