Personel Lintas OPD Bersihkan Kawasan Pasar Glodok
Ratusan personel lintas Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat menggelar kerja bakti di kawasan Pasar Glodok, Jalan Pancoran Raya, RW 01 dan 02, Kelurahan Glodok, Kecamatan Taman Sari, Jumat (9/8).
"Kami kerahkan 200 personel lintas OPD,"
Wali Kota Jakarta Barat, Uus Kuswanto yang memimpin giat tersebut menuturkan, kerja bakti dilakukan dalam rangka penataan kawasan dengan menyasar pada pembersihan trotoar dari debu dan minyak yang menempel.
“Kami kerahkan 200 personel lintas OPD,” ujar Uus Kuswanto.
Tim Penilai Lomba Gotong Royong Tinjau BPS RW di Kwitang dan CikiniCamat Taman Sari, Tumpal Hasiholan menuturkan, selain melakukan pembersihan trotoar, kegiatan juga diisi dengan pembersihan saluran air, sampah, penataan kabel optik, taman, hingga menertibkan PKL.
“Setelah dibersihkan lingkungan jadi bersih dan rapi sehingga nyaman dikunjungi,” katanya.
Sementara itu, Deni Suharso (52), warga RW 01, Kelurahan Glodok menyambut baik kerja bakti tersebut.
“Kami warga di sini menyambut baik dan mengucapkan terima kasih kepada para petugas yang telah melakukan penataan dan bersih-bersih di kawasan Pasar Glodok,” tandasnya.