You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 128 Pelajar SMAN 112  Kembangan Direkam KTP Elektronik
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Sudin Dukcapil Jakbar Jemput Bola Rekam KTP-el di SMAN 112 Jakarta

Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Sudin Dukcapil) Jakarta Barat menggelar layanan jemput bola perekaman Kartu Tandan Penduduk Elektronik (KTP-el) di SMAN 112 Jakarta, Jalan Raya Pesanggrahan, Kelurahan Meruya Utara, Kecamatan Kembangan.

"Layanan ini untuk memudahkan para peserta didik,"

Kepala Sudin Dukcapil Jakarta Barat, Gentina Arifin mengatakan, perekaman diikuti sebanyak 128 pelajar SMAN 112 Jakarta yang berusia 16 dan 17 tahun.

“Layanan ini untuk memudahkan para peserta didik saat memiliki KTP nanti,” ujar Gentina, Rabu (28/8).

93 Pelajar SMKN 32 Manfaatkan Layanan Jemput Bola Adminduk

Wakil Kepala SMAN 112 Jakarta, Eko Sukma Aji menuturkan, pihaknya mengapresiasi Sudin Dukcapil Jakarta Barat yang telah menggelar layanan jemput bola perekaman KTP-el di sekolahnya.

“Jadi setelah perekaman, para siswa nantinya tinggal mendatangi kantor kelurahan untuk pengambilan KTP-el dengan membawa foto kopi KK dan akta kelahiran,” katanya.

Sementara itu, Keisya Zianka (16), siswa kelas 12 SMAN 112 Jakarta mengaku senang telah melakukan perekaman data diri untuk KTP-el di sekolahnya.

“Ini jadi mempermudah. Jadi nanti tinggal ambil di kantor kelurahan saja untuk KTP elektroniknya,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4278 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1835 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1695 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1628 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1613 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik