You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 530 Siswa MIN 11 Pegadungan Diberikàn Makanan Olah Ikan
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

530 Pelajar MIN 11 Jakbar Diberikan Paket Makanan Olahan Ikan

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Barat kembali mengampanyekan Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan) bagi para pelajar. Kali ini, kampanye Gemarikan dilangsungkan di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 11, Jalan Madrasah, Kelurahan Pegadungan, Kecamatan Kalideres.

"merangsang anak-anak agar suka mengonsumsi ikan,"

Kepala Sudin KPKP Jakarta Barat, Novy C Palit mengatakan, dalam kampanye Gemarikan di MIN 11 Jakarta Barat, sebanyak 530 peserta didik diberikan paket masing-masing berisi ikan bandeng presto dan makanan olahan berbahan dasar ikan.

“Pemberian paket makanan olahan ini untuk merangsang anak-anak agar suka mengonsumsi ikan,” ujar Novy, Selasa (3/9).

255 Siswa SDN 10 Johar Baru Ikut Kampanye Gemarikan

Dikatakan Novy, pentingnya makan ikan sejak dini karena selain menjadi sumber protein yang baik bagi tubuh, juga dapat meningkatkan kemampuan otak serta baik untuk kesehatan tulang dan sendi.

Firman Gansar (10), siswa kelas V, MIN 11 Jakarta mengaku senang bisa mengikuti program kampanye Gemarikan di sekolahnya.

“Senang bisa ikutan kegiatan ini. Kebetulan saya juga senang makan ikan,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4045 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2783 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1758 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1561 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1425 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik