Wisatawan ke Pulau Sabira Bakal Dapat Sertifikat
Wisatawan yang datang ke Pulau Sabira, Kelurahan Pulau Harapan, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara,dan menaiki menara mercusuar dengan ketinggian 50 meter akan diberikan sertifkat Authenticity of DKI Citizen.
Sertifikat tersebut bukti otentik kalau orang tersebut sudah berkunjung ke pulau paling terluar Provinsi DKI Jakarta
Kepala Suku Dinas Pariwisata dan Budaya Kepulauan Seribu,Irfan Guci mengatakan, ini merupakan upaya untuk menarik berkunjung ke pulau tersebut. "Sertifikat tersebut bukti otentik kalau orang tersebut sudah berkunjung ke pulau paling terluar Provinsi DKI Jakarta,"ujarnya,Rabu(12/08).
Sebagai ikon di Pulau Sabira, menara mercusuar tersebut dinilai bagus dan menonjol dibandingkan dengan bangunan lain.
Warga Sabira Minta Rute Kapal Cepat Direalisasikan"Nggak beda kalau kita pergi ke titik nol di wilayah Aceh tepatnya di Sabang,” terangnya.
Mercusuar peninggalan Belanda tahun 1869 yang diberi nama Noord Wachter tersebut dibangun pada masa Raja Willem III.
Untuk mendapatkan sertifikat yang sudah ditandatangani Bupati Kepulauan Seribu,Budi Utomo.
tersebut, wisatawan dapat menghubungi kantor PTSP setempat.