You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 6 Unit Pemadam Atasi Kebakaran Rumah di Kelapa Gading Barat
....
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Enam Unit Pemadam Atasi Kebakaran di Kelapa Gading Barat

Enam unit mobil pemadam dengan kekuatan 30 personel Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Kamis (31/10), berhasil mengatasi api yang membakar satu rumah warga di Jalan Prihatin RT 07/02 Kelurahan Kelapa Gading Barat.

"Dalam waktu sekitar 35 menit api berhasil dipadamkan."

Kepala Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Rahmat Kristantio mengungkapkan, pihaknya menerima informasi kejadian sekitar pukul 13.32 siang, dari laporan warga melalui telepon seluler ke Command Centre Pemadam Kebakaran.

"Total kami kerahkan enam unit mobil pemadam dengan kekuatan 30 personel," katanya.

37 Tim Meriahkan Lomba Redkar Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu

Kepala Seksi Operasional Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatan Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Gatot Sulaeman menambahkan, dari sejumlah informasi di lapangan diketahui kebakaran dipicu korsleting listrik pada perangkat mesin cuci penghuni rumah.

Korsleting listrik, ungkap Gatot, kemudian memicu percikan api dan membakar mesin cuci dan merambat tumpukan kayu yang ada di sekitarnya.

"Dalam waktu sekitar 35 menit api berhasil dipadamkan. Luas area yang terbakar  sekitar 36 meter persegi," ungkap Gatot.

Disebutkan Gatot, meski peristiwa ini tidak menimbulkan korban jiwa maupun luka berat. Namun, satu keluarga terdiri dari empat jiwa  harus kehilangan tempat tinggalnya,.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Mudik Gratis 2025 Dibuka Besok, Simak Informasi Lengkapnya

    access_time06-03-2025 remove_red_eye13974 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Gubernur Buka Puasa Bersama Warga Kebon Singkong

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1440 personNurito
  3. Atasi Banjir, Gubernur Pramono Instruksikan Pembukaan Pintu Air

    access_time04-03-2025 remove_red_eye1053 personDessy Suciati
  4. Wali Kota Jakut Resmikan JAK Penghubung Semper dan Sukapura

    access_time10-03-2025 remove_red_eye989 personAnita Karyati
  5. PKL dan Parkir Liar di Cempaka Putih Ditertibkan

    access_time10-03-2025 remove_red_eye848 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik