You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
245 Anggota KPPS Kelurahan Kota Bumbu Selatan Dilantik
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

24.164 Petugas KPPS di Jakarta Barat Resmi Dilantik

Sebanyak 24.164 petugas Kelompok Panitia Pemungutan Suara (KPPS) di Jakarta Barat untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2024, resmi dilantik Kamis (7/11). Puluhan ribu petugas KPPS tersebut dilantik di masing-masing wilayah kelurahan.

“Semoga jalannya Pilkada DKI Jakarta berjalan lancar dan sukses,”

Kepala Suku Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Suban Kesbangpol) Jakarta Barat, Mohammad Matsani mengatakan, 24.164 petugas KPPS yang dilantik tersebar di 56 kelurahan di Jakarta Barat dan akan bertugas dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2024-2029.

“Puluhan ribu petugas KPPS yang dilantik hari ini akan bertugas di 3.452 TPS di Jakarta Barat yang tersebar di 56 kelurahan. Setiap TPS terdiri dari tujuh petugas KPPS,” ujar Matsani.

381 Pengawas TPS se-Kecamatan Cipayung Dikukuhkan

Pelantikan petugas KPPS salah satunya berlangsung di Kelurahan Kota Bambu Selatan, Kecamatan Palmerah. Sebanyak 245 petugas KPPS dilantik di RPTRA Bambu Kuning, Jalan Taman Bunga, RRT 01/01, Kota Bambu Selatan.

Plt Lurah Kota Bambu Selatan, Rina Ermita berharap, para petugas KPPS yang dilantik hari ini dapat menjalankan tugasnya dengan baik hingga jalannya Pilkada DKI Jakarta berjalan lancar dan sukses.

“Semoga jalannya Pilkada DKI Jakarta berjalan lancar dan sukses,” katanya.

Ketua Sekertariat PPS Kota Bambu Selatan, Kalam Sudin menuturkan, di Kelurahan Kota Bambu Selatan terdapat 83 RT dan 9 RW dengan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 20.040 pemilih.

"Saya berharap semua anggota KPPS yang dilantik dapat menjalankan tugasnya dengan jujur, adil, transparan dan akuntabel,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4271 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1826 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1665 personAnita Karyati
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1606 personFakhrizal Fakhri
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1597 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik