You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Penataan Kawasan Unggulan Jalan Masjid An Nur Selesai Dikerjakan
.
photo Tiyo Surya Sakti - Beritajakarta.id

Penataan Kawasan Unggulan di Jalan Masjid An Nur Tuntas

Penataan Kawasan Unggulan Triwulan IV di Jalan Masjid An Nur, RT 03/01, Kelurahan Grogol Utara, Kecamatan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, selesai dikerjakan. 

"Spot foto yang estetik"

Lurah Grogol Utara, Muhamad Rasyid mengatakan, sebelum dilakukan penataan, lokasi ini merupakan lahan tidur yang diisi lapak pedagang kaki lima (PKL) liar, sehingga terlihat kumuh. 

"Kita melakukan pendekatan yang humanis bersama stakeholder terkait agar para PKL menyadari sudah mengokupasi area yang bukan peruntukannya," ujarnya, Jumat (13/12). 

Personel Gabungan Lanjutkan Penataan Kolong Tol Jelambar Baru

Rasyid menjelaskan, dalam penataan kawasan bertema "Rumah Betawi" seluas 30 meter persegi yang dihiasi dengan tanaman Lidah Mertua, Walisongo, serta mural kaligrafi tersebut dilakukan sejak September 2024

"Untuk proses pengerjaan dilakukan oleh enam petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU)," terangnya.

Rasyid berpesan kepada warga untuk turut andil dalam menjaga dan melestarikan penataan kawasan ini Sehingga, tidak ada lagi oknum-oknum yang menggunakan lahan ini dengan tidak bertanggung jawab. 

"Intinya kami ajak warga memanfaatkan lokasi ini dengan baik, seperti menjadikan lokasi ini sebagai spot foto yang estetik," ucapnya.

Sementara itu, salah satu warga sekitar, Agus (46) menuturkan, penataan di kawasan ini memang sudah tepat untuk dilakukan, mengingat di lokasi ini memang sudah semrawut, terlihat tidak enak untuk dipandang. 

"Kita apresiasi sekali, penataan ini terlihat sangat bagus, termasuk untuk kita berswafoto. Apalagi, temanya menonjolkan budaya Betawi," tandasnya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4152 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2805 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1802 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1593 personFakhrizal Fakhri
  5. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1520 personAnita Karyati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik