You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemprov DKI Gelar Pasar Kreatif Natal di Lapangan Banteng
....
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Pemprov DKI Gelar Pasar Kreatif Natal di Lapangan Banteng

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) mengelar event Pasar Kreatif Natal di Lapangan Banteng, Gambir, Jakarta Pusat. Kegiatan berlangsung selama dua hari, mulai Minggu (22/12) hingga Senin (23/12).

'Menghadirkan 70 pelaku UMKM dan ekonomi kreatif."

Kepala Bidang Ekonomi Kreatif Disparekraf DKI Jakarta, Puji Hastuti mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk dukungan Pemprov DKI Jakarta dalam rangka menyemarakkan perayaan Hari Raya Natal bagi umat kristiani dan masyarakat Jakarta umumnya.

"Kami bekerja sama dengan Dinas PPKUKM menghadirkan 70 pelaku UMKM dan juga ekonomi kreatif untuk berpartisipasi dalam bazar ini," katanya, Minggu (22/12).

250 Personel Gabungan di Jakarta Timur Siap Amankan Nataru

Dijelaskan Puji, para peserta bazar terdiri dari pelaku usaha kuliner, fashion, kriya dan pernak-pernik Natal. Selain menghadirkan bazar, kegiatan juga dimeriahkan panggung hiburan.

Menurutnya, sejumlah selebritas dan band Ibu Kota seperti Dul Jaelani, Krisna Trias, Moscato Band dan Mark Pieters akan tampil menghibur pengunjung  Pasar Kreatif Natal yang dimulai pukul 09.00 hingga 20.00 secara bergantian. Sedangkan bazar mulai beroperasi sejak pukul 06.00 hingga 20.00 malam.

"Silahkan masyarakat mengunjungi, kegiatan terbuka untuk umum. Bagi yang ingin mencari pernak-pernik natal juga ada," tambahnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Parekraf DKI Jakarta, Andika Permata menjelaskan, kegiatan ini adalah salah satu rangkaian acara menyambut perayaan Natal hingga malam Tahun Baru nanti.

Karena itu, ia berharap warga Jakarta memanfaatkan beragam kegiatan dan tidak memilih keluar kota untuk pulang kampung atau berlibur. Selain itu, rangkaian kegiatan yang disiapkan pihaknya diharap bisa berdampak terhadap peningkatan perekonomian.

"Ada berapa kegiatan yang digelar menyambut Natal dan Tahun Baru. Kami harap kegiatan juga berdampak terhadap peningkatan omset pelaku UMKM dan ekonomi kreatif,' tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1710 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1637 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik