You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Makam Bung Hatta Di Tanah Kusir Akan Diperbaiki Untuk Peziarah
.
photo Izzudin - Beritajakarta.id

Makam Bung Hatta akan Dipercantik

Sebagai salah satu wujud penghormatan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta kepada para pahlawan,  makam salah satu Proklamator Kemerdekaan Republik Indonesia, Mohammad Hatta, di Taman Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir akan direnovasi.

Makam Bung Hatta segera kami buat sebagus mungkin, jadi akan dibuat view (pandangan) menghadap ke makam Bung Hatta langsung

"Makam Bung Hatta segera kami buat sebagus mungkin, jadi akan dibuat view (pandangan) menghadap ke makam Bung Hatta langsung," kata Siti Hasni, Kepala Suku Dinas Pertamanan dan Pemakaman Jakarta Selatan, usai ziarah memperingati Hari Kemerdekaan RI ke-70, Senin (17/8).

Djarot: Bung Hatta Sosok yang Sangat Disiplin

Menurut Siti, memang untuk makam Bung Hatta sudah lama tidak dilakukan renovasi. Dan terakhir adalah 34 tahun lalu. "Makanya di HUT RI ke-70 tahun ini akan kita tata ulang. Kami akan mengelola semaksimal mungkin sebagai bentuk penghormatan terhadap jasa pahlawan proklamator," tuturnya.

Selain area utama makam, lanjut Siti, pihaknya juga akan mempercantik jalur untuk peziarah menuju makam Bung Hatta. "Untuk ruang peziarah sudah bagus. Kita akan tambah fasilitas jalan mengarah ke makam Bung Hatta," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4154 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2808 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1804 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1595 personFakhrizal Fakhri
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1542 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik