You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
55 Pohon Ditanam di TPU Rawa Terate
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

55 Pohon Ditanam di TPU Rawa Terate

55 pohon ditanam di lahan baru TPU Rawa Terate di Jalan TPU Cantang, RW 04, Rawa Terate, Cakung, Jakarta Timur, Jumat (17/1).

"Penanaman pohon ini dalam rangka penghijauan,"

Kepala Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Tamhut) Jakarta Timur, Dwi Ponangsera mengatakan, penanaman pohon ini untuk menambah area fasilitas sosial dan fasilitas umum yang hijau di TPU.

Apalagi di lokasi tersebut merupakan lahan baru yang masih minim penghijauannya, sehingga perlu dihijaukan sebelum TPU ini dibuka untuk umum.

Pemkot Jaktim Bangun Area Outdoor Meeting Point

"55 pohon yang ditanam terdiri dari 50 pohon Tabebuya Kuning dan lima pohon Pule Cabang ada lima pohon. Di lokasi ini baru ada pohon Angsana dan Kedondong," ujarnya.

Menurut Dwi, penambahan pohon pelindung diharapkan akan menambah hijau dan sejuk area TPU yang memiliki luas 11.390 meter persegi.

Kepala Seksi Jalur Hijau dan Pemakaman Suku Dinas Tamhut Jakarta Timur, Made Widhi Adnyana Surya Pratita menambahkan, penanaman pohon yang dikemas dalam program Jumat Menanam ini melibatkan 30 personel.

"Penanaman pohon ini dalam rangka penghijauan dan persiapan dibukanya TPU baru. Sehingga saat pelayanan warga dapat menikmati suasana yang hijau dan lebih nyaman," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Mengaku Nyaman, Rano Karno Bakal Rutin Naik Angkutan Umum ke Balai Kota

    access_time25-02-2025 remove_red_eye4226 personFolmer
  2. Operasi Tertib Trotoar di Jakpus Sasar Tiga Lokasi

    access_time26-02-2025 remove_red_eye1656 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Pemprov DKI Gratiskan Layanan Transportasi untuk 15 Golongan, Berikut Rinciannya

    access_time26-02-2025 remove_red_eye1350 personFolmer
  4. Andika Wisnuadji Resmi Jadi Legislator DPRD DKI Gantikan Misan Samsuri

    access_time26-02-2025 remove_red_eye1083 personDessy Suciati
  5. Ini Aturan Jam Kerja ASN Pemprov DKI Selama Ramadan 2025

    access_time28-02-2025 remove_red_eye887 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik