You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kebakaran di Setu Diduga Arus Pendek Listrik
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Kebakaran di Setu Diduga Dipicu Arus Pendek Listrik

Arus pendek listrik diduga jadi pemicu terbakarnya satu tempat usaha catering di Jalan Kramat Aris, No.43 4, RT 09 / 03 Kelurahan Setu,  Cipayung, Jakarta Timur, Selasa (21/1) sore.

"Kami kerahkan 15  unit mobil pemadam dengan  75 personel," 

Kepala Seksi Operasi Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Kota Jakarta Timur, Abdul Wahid mengatakan, api pertama kali berkobar dari lantai tiga tempat usaha catering ini.

"Dugaan sementara kebakaran dipicu arus pendek listrik dari AC atau pendingin ruangan," ujarnya.

Gulkarmat Jaktim Atasi Kebakaran di Dua Lokasi

Menurutnya, sejumlah karyawan berupaya memadamkan kobaran api menggunakan alat pemadam api ringan namun tak berhasil. Api semakin berkobar dan asap tebal terus membumbung tinggi hingga mengundang  perhatian warga sekitar.

"Untuk memadamkan kobaran api, kami kerahkan 15  unit mobil pemadam dengan  75 personel," ungkapnya .

Disebutkan Wahid, sekitar pukul 18.36 atau kurang lebih satu jam setelah kejadian api berhasil dipadamkan petugas.

"Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa ini," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4056 personDessy Suciati
  2. DPRD DKI Adakan Fit and Proper Test Calon Wali Kota dan Pejabat Tinggi

    access_time02-05-2025 remove_red_eye1659 personFakhrizal Fakhri
  3. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1241 personFakhrizal Fakhri
  4. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1237 personDessy Suciati
  5. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1160 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik