Mobil Tercebur di Kali Item Berhasil Dievakuasi
Personel Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat berhasil mengevakuasi mobil minibus yang tercebur di Kali Item, Jalan Pangeran Tubagus Angke, Kelurahan Wijaya Kusuma, Kecamatan Grogol Petamburan.
"Karena pengemudi ngantuk"
Pelaksana Tugas Kepala Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Barat, Syamsul Huda mengatakan, laporan terjadinya kejadian mobil tercebur ke Kali Item diterima dari masyarakat pada pukul 11.12 WIB.
"Usai menerima laporan awal, kita langsung kerahkan dua personel dengan satu unit mobil pemadam (light rescue) ke lokasi," ujarnya, Jumat (7/3).
Mobil Terbakar di Jalan Tol Gedong Panjang Berhasil DipadamkanHuda menjelaskan, setelah melihat kondisi di lapangan, dilakukan penambahan sebanyak empat personel untuk mempercepat proses evakuasi.
Ia menambahkan, mobil minibus tersebut berhasil dievakuasi dari aliran Kali Item pada pukul 12.46 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.
"Pengendara berhasil keluar karena tidak semua bagian mobil tenggelam. Dugaan sementara mobil hatchback itu nyemplung ke kali karena pengemudi ngantuk
," terangnya.Sementara itu, salah seorang warga, Iding (38) mengaku melihat mobil tersebut melaju dari arah Pesing menuju Kota, namun tiba-tiba mobil berbelok ekstrem dan langsung nyemplung ke kali.
"Beruntung petugas Gulkarmat cepat datang, sehingga semuanya dapat terkendali dengan baik," tandasnya.