You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Gulkarmat Jaksel Evakuasi Ular Sanca di Jalan Mawar III
.
photo Tiyo Surya Sakti - Beritajakarta.id

Ular Sanca Berhasil Dievakuasi dari Rumah Warga di Jalan Mawar III

Seekor ular Sanca sepanjang dua meter berhasil dievakuasi dari salah satu rumah warga di Jalan  Mawar III, RT 07/05, Kelurahan Bintaro, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan. 

"Pada pukul 02.30 ular berhasil dievakuasi"

Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan, Syamsul Huda mengatakan, laporan keberadaan ular Sanca diterima pada pukul 01.55 WIB dini hari. 

"Usai menerima laporan dari warga, kami langsung mengerahkan satu unit mobil rescue beserta tiga personel. Proses evakuasi turut dibantu satu anggota Relawan Pemadam Kebakaran setempat," ujarnya, Senin (10/3). 

Ular Sanca Liar di Kebagusan Berhasil Dievakuasi

Huda menjelaskan, setibanya di lokasi pada pukul 02.15 WIB, petugas langsung mencari keberadaan ular sanca yang tidak terlalu besar namun gesit tersebut.

"Pada pukul 02.30 ular berhasil dievakuasi dan dibawa ke Pos Gulkarmat terdekat," terangnya.

Ia mengimbau kepada masyarakat u tuk senantiasa menjaga kebersihan lingkungan dan rumah agar tidak menjadi datang hewan melata ini.

"Kebersihan penting kita jaga, hindari juga tumpukan batang-barang tidak terpakai," ucapnya.

Sementara itu, salah seorang warga, Amar (35) mengaku melihat ular sanca tersebut masuk ke dalam rumah melalui area bagian depan yang berbatasan dengan jalan. 

"Segera dilaporkan ke Gulkarmat dan tidak lama petugas datang dan langsung mengevakuasi ular tersebut dengan cepat," tandasnya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Mudik Gratis 2025 Dibuka Besok, Simak Informasi Lengkapnya

    access_time06-03-2025 remove_red_eye14115 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Gubernur Buka Puasa Bersama Warga Kebon Singkong

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1996 personNurito
  3. Transjakarta Bagikan 220 Ribu Produk Gratis di Seluruh Halte BRT

    access_time11-03-2025 remove_red_eye1767 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. PKL dan Parkir Liar di Cempaka Putih Ditertibkan

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1385 personFolmer
  5. Wali Kota Jakut Resmikan JAK Penghubung Semper dan Sukapura

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1097 personAnita Karyati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik