Cegah Tawuran Johar Baru, Program Pelatihan Diperbanyak
Berbagai upaya terus dilakukan untuk mencegah terjadinya tawuran warga di Johar Baru, Jakarta Pusat, seperti membangun lapangan futsal, mengadakan pesantren kilat dan memberi pelatihan kerja kepada anak muda.
Memang cukup kompleks permasalahan di sana, makanya kita terus arahkan sudin yang punya kegiatan atau pelatihan bisa ditawarkan ke sana
Kepala Kesbangpol Jakarta Pusat, Fuadi mengatakan, bentrok antar warga yang kerap terjadi Johar Baru, karena masih banyaknya pengangguran serta maraknya peredaran narkoba. Karena itu, dia berupaya untuk memperbanyak program pelatihan di sana.
"Memang cukup kompleks permasalahan di sana, makanya kita terus arahkan sudin yang punya kegiatan atau pelatihan bisa ditawarkan ke sana. Itu salah satu solusi," ujar Fuadi, Rabu(19/8).
Lokasi Tawuran di Johar Baru akan Dipasang CCTVDijelaskan Fuadi, selama ini Sudin Sosial, Sudin Olahraga dan Pemuda, serta Sudin Tenaga Kerja sudah beberapa kali mengadakan kegiatan di Johar Baru, namun tawuran masih saja terjadi.
"Kita juga bangun RPTRA di dekat Rusun Tanah Tinggi. Ini sebagai upaya untuk mengurangi kesumpekan sosial di sana. Kedepannya program sudin akan terus ditambah," tandas Fuadi.