You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dewan Dukung Penambahan Tenaga Medis di Kepulauan Seribu
.
photo Ilustrasi - Beritajakarta.id

Komisi E Dukung Penambahan Tenaga Medis di Kepulauan Seribu

Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) DKI Jakarta tahun 2026 mengusulkan penambahan tenaga medis, terutama dokter spesialis di Kepulauan Seribu.

"upaya meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan,"

Ketua Komisi E DPRD DKI Jakarta, KH Muhammad Thamrin mendukung usulan penambahan tenaga medis di Kepulauan Seribu tersebut. Dia berharap, penambahan tenaga medis mampu meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan warga.

"Penambahan tenaga medis di Kepulauan Seribu sangat penting dan kita mendukung program tersebut. Hal itu sebagai upaya meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di Kepulauan Seribu," ujarnya, Senin (24/3).

Sebagian Jakarta Bakal Diguyur Hujan Ringan Hari Ini

Thamrin menjelaskan, Kepulauan Seribu juga memerlukan peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) untuk pembangunan wilayah tersebut.

Selain itu, ia mendorong adanya pengembangan RSUD dan Puskesmas yang ada di Kepulauan Seribu, serta penambahan fasilitas kesehatan seperti kapal ambulans.

"Kita berharap Pemprov juga mengembangkan fasilitas kesehatan, seperti RSUD Kepulauan Seribu, Puskesmas di beberapa pulau yang berpenduduk, serta kapal ambulans," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wali Kota Jaksel Bersilaturahmi ke Kediaman Ketua Umum Forkabi

    access_time19-05-2025 remove_red_eye24667 personTiyo Surya Sakti
  2. Kebakaran di Petojo Selatan Berhasil Dipadamkan Petugas

    access_time20-05-2025 remove_red_eye3139 personFolmer
  3. Komisi E Usul Penambahan SLB di Jakarta

    access_time18-05-2025 remove_red_eye1400 personFakhrizal Fakhri
  4. Muhammad Anwar Ingatkan Jajaran di Pemkot Jaksel Bekerja Optimal

    access_time19-05-2025 remove_red_eye1082 personTiyo Surya Sakti
  5. Lima Taman di Jakarta Resmi Buka 24 Jam

    access_time16-05-2025 remove_red_eye1036 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik