You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dewan Apresiasi Pemprov DKI Revitalisasi Taman Gunakan Dana KLB
.
photo Reza Pratama Putra - Beritajakarta.id

Dewan Apresiasi Pemprov DKI Revitalisasi Taman Gunakan Dana KLB

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan merevitalisasi sejumlah taman kota, di antaranya Taman Ayodia, Taman Langsat, dan Taman Leuser. Revitalisasi ini akan menggunakan dana kompensasi dari kelebihan Koefisien Lantai Bangunan (KLB).

"kami mengapresiasi apa yang dikerjakan Mas Pram,"

Anggota Komisi D DPRD DKI Jakarta, Bun Joi Phiau menyampaikan apresiasi atas kebijakan Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung. Menurutnya, revitalisasi taman akan menciptakan ruang publik yang nyaman bagi masyarakat untuk beraktivitas.

"Pada dasarnya, kami mengapresiasi apa yang dikerjakan Mas Pram, karena ini demi kepentingan masyarakat," ujarnya, Rabu (16/4).

Penataan Kawasan Unggulan di Jalan Manyar Rampung

Lebih lanjut, Bun mendorong agar revitalisasi juga menyasar taman-taman di wilayah pinggiran Jakarta. Menurutnya, masyarakat di kawasan perkampungan akan lebih merasakan manfaat dari keberadaan taman yang dekat dengan tempat tinggalnya.

"Di situ warga bisa jadi tempat berdagang, tempat usaha yang lebih terjangkau bagi masyarakat. Pasti ramai dan bisa mengurangi angka pengangguran," tambahnya.

Ia pun menekankan agar penggunaan dana KLB ke depan lebih banyak diarahkan untuk pembangunan fasilitas umum di kawasan pinggiran kota, yang lebih dekat dan berdampak langsung pada kehidupan warga.

"Yang paling saya dukung adalah pembangunan yang benar-benar menyentuh masyarakat, karena merekalah yang paling membutuhkan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4360 personNurito
  2. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1842 personAnita Karyati
  3. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1775 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Pramono Ingin Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Internasional

    access_time19-04-2025 remove_red_eye1582 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Arifin Optimis Jakarta Pusat Raih Predikat Utama KLA 2025

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1434 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik