You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 KI DKI Serahkan Hasil Rekomendasi E-Monev 2024 Kelurahan Duri Utara
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

KI DKI Serahkan Hasil Rekomendasi E-Monev 2024 Kelurahan Duri Utara

Komisi Informasi (KI) Provinsi DKI Jakarta, menyerahkan rekomendasi hasil elektronik monitoring evaluasi (E-Monev) 2024 Kelurahan Duri Utara, Tambora, Jakarta Barat.

"Penilaian didasarkan pada enam indikator,"

Hasil rekomendasi E-Monev 2024 ini diserahkan Ketua Bidang Kelembagaan KI DKI, Aang Muhdi Gozali, Kamis (17/4), saat melakukan visitasi ke kelurahan tersebut.

"Kami menyerahkan rekomendasi hasil E-Monev 2024 sebagai poin perbaikan dan peningkatan pelayanan informasi publik di Kelurahan Duri Utara," ujar Aang.

KI DKI Tekankan Pentingnya Tata Kelola Sistem Data dan Informasi

Ia menjelaskan, pelaksanaan E-Monev 2024, Kelurahan Duri Utara meraih kategori "Cukup Informatif" dengan skor 72.

"Penilaian didasarkan pada enam indikator, yakni kualitas informasi, sarana dan prasarana, jenis informasi, pelayanan informasi, komitmen organisasi, dan digitalisasi," jelasnya.

Ia mengungkapkan, Kelurahan Duri Utara telah menunjukkan kemajuan pada pengelolaan informasi publik, namun masih terdapat sejumlah aspek yang perlu ditingkatkan. 

KI DKI Jakarta, lanjut Aang, juga memberikan beberapa rekomendasi strategis untuk membantu kelurahan Duri Utara memperkuat layanan keterbukaan informasi, seperti penyediaan kanal informasi yang lebih ramah pengguna serta optimalisasi media sosial dan situs web kelurahan sebagai sarana penyediaan informasi publik.

“Kami berharap Kelurahan Duri Utara dapat meningkatkan perbaikan berkelanjutan sehingga meraih predikat sebagai badan publik informatif," pintanya.

Sementara Lurah Duri Utara, Ari Kurnia menyambut baik rekomendasi yang disampaikan KI DKI Jakarta.

"Kami akan berikhtiar sebaik-baiknya untuk menyempurnakan poin rekomendasi yang belum terpenuhi agar dapat meningkat dan memenuhi syarat sehingga menjadi badan publik yang informatif," tandasnya.  

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4360 personNurito
  2. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1842 personAnita Karyati
  3. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1776 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Pramono Ingin Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Internasional

    access_time19-04-2025 remove_red_eye1582 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Arifin Optimis Jakarta Pusat Raih Predikat Utama KLA 2025

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1434 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik