You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Inilah Rute yang Dilalui Transjabodetabek
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Ini Rute yang Dilalui Bus Transjabodetabek

Mulai hari ini, Senin (24/8) Bus Transjabodetabek mulai beroperasi. Sosialisasi rute sudah dilakukan di setiap halte yang dilalui bus tersebut. Sedangkan untuk harga, setiap pengguna bus akan dikenakan tarif sebesar Rp 10 ribu.

Sementara untuk uang transit dari dalam koridor tidak dikenakan biaya

"Sementara untuk uang transit dari dalam koridor tidak dikenakan biaya," ujar Antonius Kosasih, Dirut PT Transjakarta, Senin (24/8).

Rute bus untuk jurusan Bekasi akan dimulai dari Harapan Indah menuju Pasar Baru dengan rute yang antara lain Halte Ujung Menteng, Halte Raya Bekasi Pulogebang, hingga ke Halte Pedongekalan. kemudian, dilanjutkan dari Halte Cempaka Timur, Halte RS Islam, dan berakhir di Halte Pasar Baru, begitupun berlaku sebaliknya untuk arah Pasar Baru menuju Harapan Indah Bekasi.

Kerjasama Integrasi Transjabodetabek dengan Transjakarta Diresmikan

Untuk tujuan Tangerang, yang dimulai dari Porsi Plawad Tangerang menuju JIExpo Kemayoran, halte bus yang akan dilewati antara lain, Halte S. Parman Podomoro City, Halte Grogol 2, Halte Grogol 1, Halte Sumber Waras, Halte Harmoni, dan pemberhentian terakhir di Halte JIExpo Kemayoran.

Sementara, untuk tujuan Depok yang dimulai dari Depok menuju Grogol antara lain Halte Halte PGC 1, Halte BKN, Halte UKI, Halte BNN, Halte Cawang Ciliwung, dan Halte Cikoko St Cawang. Kemudian, Halte Tebet BKPM, Halte Pancoran Tugu, dan terakhir di Halte Grogol 2.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2347 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1285 personTiyo Surya Sakti
  3. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1037 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye987 personTiyo Surya Sakti
  5. PT KBN Perkuat Peran dalam Industri Logistik Terpadu

    access_time01-11-2024 remove_red_eye901 personAldi Geri Lumban Tobing