You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Gorong gorong
.
photo doc - Beritajakarta.id

Proyek Gorong-gorong Terkendala Tiang Listrik

Pembuatan gorong-gorong di Jl Cipayung Raya, RW 03 Cipayung, Jakarta Timur terkendala tiang listrik yang belum dipindahkan.

Dari 9 tiang listrik yang ada, masih ada 3 tiang listrik yang belum dipindah. Makanya belum bisa dipasangi gorong-gorong lagi

Kasie Sarana dan Prasarana Pengendalian Banjir Sudin PU Tata Air Jakarta Timur, Supriyatno, mengatakan, keberadaan tiang listrik mengganggu pemasangan gorong-gorong. Sebab, tanah tidak bisa digali lantaran tiang listrik belum dipindah. Tak hanya itu, banyaknya jaringan utilitas seperti fiber optik, pipa air bersih, dan telepon juga menambah kesulitan petugas.

"Dari 9 tiang listrik yang ada, masih ada 3 tiang listrik yang belum dipindah. Makanya belum bisa dipasangi gorong-gorong lagi," ujar Supriyatno, Kamis (17/4).

Jokowi Minta Proyek Gorong-gorong Rawa Domba Diselesaikan

Banyaknya kendala yang dihadapi membuat penyelesaian proyek tersebut molor dari target yang ditetapkan bulan Desember tahun lalu. Pekerja terpaksa menggeser sedikit demi sedikit jaringan utilitas yang ada. Sehingga hal tersebut memakan waktu lama. Diprediksi proyek ini akan rampung sekitar satu bulan lagi.

Saat ini, dari sekitar 210 meter gorong-gorong, tinggal tersisa sekitar dua titik lagi dengan panjang sekitar 8 meter. Namun pemasangannya masih menunggu pemindahan tiang listrik terlebih dulu. Pengerjaan dilakukan dari jam 23.00 hingga 03.00 dinihari.

Gorong-gorong sepanjang 210 meter dengan diameter 120 sentimeter ini memiliki pangkom atau bak kontrol sebanyak 27 titik.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4000 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2774 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1744 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1553 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1415 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik