Pembangunan Apartemen D10 Tunggu Surat Jokowi
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat mengatakan, pembangunan apartemen D10 yang sebelumnya bernama kampung atlet di Kemayoran, Jakarta Pusat, hanya tinggal menunggu surat balasan Presiden Joko Widodo.
Sebenarnya sudah disusun groundbreaking acaranya itu seperti apa
Menurut Djarot, bangunan berbentuk semi apartemen tersebut akan digunakan untuk tempat tinggal atlet dari 45 negara yang akan berlaga dalam Asian Games 2018 mendatang.
"Sebenarnya sudah disusun groundbreaking acaranya itu seperti apa. Formatnya juga kayak apa. Apartemen itu bisa menampung seluruh atlet yang berlaga di Asian Games dari 45 negara yang berpatisipasi," kata Djarot di Balai Kota, Kamis (1/10).
Apartemen D10 akan Disewakan untuk MBRPembangunan apartemen D10 rencananya akan dikerjakan PT Jakarta Propertindo (Jakpro). Setelah ajang tersebut selesai, Pemprov DKI akan membeli kembali melalui Dinas Perumahan dan Gedung Pemda.