137 Karung Sedimen Diangkat dari Saluran Jl Anggrek 5
Saluran air di Jalan Anggrek 5, Karet Kuningan, Jakarta Selatan yang sudah puluhan tahun tidak dibersihkan akhirnya dikuras. Puluhan petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Karet Kuningan dikerahkan.
Ini sudah 20 tahun belum pernah dikuras, dan akhirnya petugas telah berhasil mengangkut 137 karung berisi sedimen lumpur
Lurah Karet Kuningan, Iswahyudi mengatakan, pengurasan dilakukan karena saluran air sudah tidak berfungsi. Ini karena sudah dipenuhi sedimen lumpur.
Saluran di Duri Kepa Dikuras
"Ini sudah 20 tahun belum pernah dikuras, dan akhirnya petugas telah berhasil mengangkut 137 karung berisi sedimen lumpur," kata Iswahyudi, Selasa (3/11).
Menurut Iswahyudi, pengurasan pun saat ini belum selesai. Karena saluran tersebut memiliki panjang sekitar 500 meter. "Kami akan membuat bak kontrol, agar ke depan mudah dibersihkan. Kami kerahkan 46 petugas PPSU, dan ditargetkan akhir November selesai," tandasnya.